SIDOARJO TERKINI
Headline Hukum & Kriminal Indeks Politik & Pemerintahan

Ati Khoiriyah Nahkoda Baru di Pengadilan Agama Sidoarjo

(SIDOARJOterkini) – Pisah Kenal Ketua Pengadilan Agama Kabupaten Sidoarjo dilangsungkan di ballroom Hotel Fave Sidoarjo, Rabu (19/6/2019). Acara yang sekaligus dibarengi dengan halal bi halal ini dihadiri Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo H. Saiful Ilah SH.M,Hum dan H. Nur Ahmad Syaifuddin SH. Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sidoarjo , ketua Pengadilan Negeri Sidoarjo serta Ketua Pengadilan Tinggi Agama Surabaya.

Ketua Pengadilan Agama Kabupaten Sidoarjo yang lama Dr. Mohamad Jumhari SH,M.H. yang menjabat sebagai sejak 15 Desember 2016 akan menempati posisi barunya sebagai ketua Pengadilan Agama Majalengka. Sedangkan Ketua Pengadilan Agama Sidoarjo akan diisi oleh Drs. Hj. Ati Khoiriyah MH. yang sebelumnya menjabat wakil ketua Pengadilan Agama Tulungagung.

BACA JUGA :  Babinsa Suko Koramil 0816/01 Sidoarjo Halal Bihalal Dengan Keluarga Besar SMPN 4 Sidoarjo

Bupati Sidoarjo Saiful Ilah, mengucapkan terima kasihnya kepada Mohamad Jumhari yang selama ini telah memimpin Ketua Pengadilan Agama Kabupaten Sidoarjo. Ide dan gagasan serta inovasi yang bagus berhasil ditorehkan bagi kemajuan pembangunan Kabupaten Sidoarjo. Bupati melihat selama ini Pengadilan Agama Kabupaten Sidoarjo mampu menjalin hubungan kerjasama yang baik dengan Pemkab Sidoarjo.

“Kerja sama yang baik ini harus diteruskan hal tersebut penting bagi pelaksanaan roda pemerintahan Kabupaten Sidoarjo yang telah berjalan aman, lancar, sukses terkendali sampai saat ini,”ujar Saiful Ilah.

BACA JUGA :  Wabup H Subandi Gandeng Mimik Idayana Daftar Cabup - Cawabup Sidoarjo 2024

Ditambahkan Saiful Ilah, pihaknya juga mengucapkan selamat datang kepada Hj. Ati Khoiriyah sebagai Ketua Pengadilan Agama Kabupaten Sidoarjo yang baru. Jalinan kebersamaan yang baik selama ini dapat diteruskan oleh Hj. Ati Khoiriyah.

“Kitab menyadari tanpa dukungan Pengadilan Agama Kabupaten Sidoarjo, tugas-tugas yang diemban tidak dapat dilakukan dengan sebaik-baiknya,”ungkapnya.


Ketua Pengadilan Agama Kabupaten Sidoarjo yang baru Hj. Ati Khoiriyah berharap kehadirannya di Kabupaten Sidoarjo dapat diterima. Melalui perkenalan kali ini, dirinya berharap jalinan silaturahmi yang kuat antara Pengadilan Agama Kabupaten Sidoarjo dengan Pemkab Sidoarjo dapat diteruskannya.

BACA JUGA :  Ribuan Warga Sidoarjo Nobar Geden di Alun-alun

“Pertemuan sore hari ini nantinya terjalin silaturahmi yang kuat khususnya dengan bapak bupati, bapak wakil bupati dan Forkopimda Sidoarjo, aamiin ya robbal alamin,”doanya.

Sementara itu Mohamad Jumhari mengucapkan terima kasihnya kepada Pemkab Sidoarjo yang selama ini memberikan dukungan kepada Pengadilan Agama Kabupaten Sidoarjo. Dukungan tersebut menghantarkan Pengadilan Agama Kabupaten Sidoarjo meraih beberapa prestasi.

“Dengan dukungan Pemkab Sidoarjo Pengadilan Agama Sidoarjo berhasil menduduki rangking 5 besar nasional dalam penyelesaian perkara di tahun lalu,”tandasnya. (cles)