SIDOARJO TERKINI
Gaya Hidup & Romantika Headline Indeks Lima Tahun Bersama Saiful Ilah Olahraga Pendidikan & Kesehatan Politik & Pemerintahan

Ribuan Pesepeda Ikuti Gowes Nusantara 2019 di Sidoarjo

(SIDOARJOterkini) – Sekitar 7 ribuan peserta dari berbagai daerah di Jawa Timur mengikuti Gowes Nusantara 2019 diberangkatkan dari pintu utama Stadion Delta Sidoarjo,oleh Bupati Sidoarjo Saiful Ilah, Minggu pagi 27 Oktober 2019.

Program Gowes Nusantara terus digemakan di seluruh Indonesia, dari Sabang hingga Merauke, dari Miangpas sampai Pulau Rote, dengan mengangkat tema besar “Kita Semua Bersaudara”.

Dari kegiatan gowes ini diharapkan bersepeda menjadi salah satu pilihan berolahraga bagi masyarakat. Disisi lain bersepeda yang dapat dilakukan bersama siapa saja dan dimana saja dapat terus membudaya, mempererat persatuan dan kesatuan, serta target akhirnya mampu melahirkan prestasi.

BACA JUGA :  Pemkab Apresiasi YJI Bentuk KJS Lokasi Desa se Kabupaten Sidoarjo

“Ayo berolahraga, bergeraklah dimana saja , kapan saja, bersama siapa saja melalui tagline ini kemenpora ingin mensosialisasikan dan membudayakan masyarakat agar selalu sehat dan bugar. Dengan melakukan bersepeda tentu hemat biaya, efisien, menjaga lingkungan yang sehat” kata Staf Ahli Menpora Bidang Kelembagaan dan Kemitraan Candra Bhakti yang ikut melepas para peserta Gowes Nusantara 2019.

BACA JUGA :  Tim Kementerian Pertahanan RI Tinjau Rencana Pembangunan Unit Pelayanan di Sidoarjo

Dengan mengambil nama Etape Sidoarjo Pesona Delta, Bupati Saiful Ilah berharap ribuan peserta saat keliling sejauh 18 KM bisa melihat perkembangan kota Udang, Kabupaten dengan julukan Kota UMKM Indonesia. Rute yang dilewati Jl. Raya Jati – Suko – Perempatan Pilang- belok kanan arah Sarirogo-Perumahan KNV-Finish GOR.

BACA JUGA :  Kemenkumham Jatim Siap Dukung Upaya Penegakan KPK Terhadap PTS

“Tiap tahun acara gowes dilaksanakan di Sidoarjo, semoga kegiatan ini bisa berjalan lancar dan para peserta juga semakin sehat dan bugar dengan bersepeda menempuh jarak 18 Km”, ujar Saiful.

Para peserta yang datang dari sidoarjo maupun luar sidoarjo diantaranya dari Tuban, Babat Lamongan, Jombang dan Mojokerto akan memperebutkan berbagai hadiah menarik berupa 1 unit mobil, 3 unit sepeda motor, 5 sepeda MTB dan hadiah hiburan menarik lainnya.(cles)