SIDOARJO TERKINI
Headline Hukum & Kriminal Indeks

Dua Nyawa Melayang, Kecelakaan Libatkan Dua Motor dan Truk di Jalan Kramattemenggungan Tarik

 

Foto : Polisi sedang melakukan olah TKP

SIDOARJOterkini – Kecelakaan tragis merenggut 2 nyawa sekaligus terjadi di Jalan Kramattemenggungan Kecamatan Tarik, melibatkan dua sepeda motor dan truk, Rabu 03 Januari 2024.

Kanit Laka Satlantas Polresta Sidoarjo AKP Ony Purnomo mengungkapkan, Kecelakaan bermula saat Honda CB 150R Nopol W-2663-NBN yang dikendarai Supriyanto (30) yang berboncengan dengan Dwi Rachmawati (35) yang melaju dari Arah Mojokerto tiba-tiba oleng hingga melewati Marka lurus dan menabrak truk nopol AG-8990-OE yang berjalan dari arah berlawanan (Surabaya menuju Mojokerto).

BACA JUGA :  Danramil 0816/05 Tulangan Hadiri Gema Sholawat di SMK Persatuan

“Tidak berhenti di situ saja, Honda CBR menabrak Honda Vario Nopol M-5879-IE yang melaju juga dari arah berlawanan,”ungkapnya.

BACA JUGA :  Satgas TMMD 120 Kodim 0816/Sidoarjo Laksanakan Normalisasi Sungai di Desa Penambangan

Dijelaskan Ony, pengendara Honda CBR dan yang dibonceng yang keduanya warga Desa Sambirejo Kecamatan Tanjung anom Nganjuk meninggal dunia di lokasi kejadian. Sedangkan pengendara Vario atas nama Lukman Hakim (20) warga Cengkareng Jakarta Barat mengalami luka serius.

BACA JUGA :  TMMD ke-120 Kodim 0816/Sidoarjo di Desa Penambangan Dimulai, Penanaman Padi dan Pohon Menjadi Misi Hijau 
Foto: kondisi Honda CBR 150 R milik korban tidak berbentuk

“Korban meninggal dunia dan yang luka-luka Sudah dievakuasi ke rumah sakit untuk dilakukan otopsi,”tegasnya.

Di lokasi, polisi sedang melakukan penyelidikan dengan memeriksa beberapa saksi menggelar olah TKP. Kendaraan yang terlibat diamankan sementara untuk dijadikan barang bukti. (cles)

Berita Terkait

Salip Kiri, Pemotor Tewas Terlindas Truk Mixer di Jalan Ponokawan Krian

Kecelakaan Libatkan Truk Gandeng dan Motor di Jalan Trosobo Taman, Satu Orang Tewas

redaksi sidoarjo terkini

Truk Fuso Tabrak Motor di Jalan Kemasan Krian, Dua Orang Luka Serius

redaksi sidoarjo terkini