SIDOARJO TERKINI
Headline Hukum & Kriminal Indeks Kodim 0816 Sidoarjo Pojok Desa Politik & Pemerintahan

Satgas TMMD 120 Kodim 0816/Sidoarjo Laksanakan Normalisasi Sungai di Desa Penambangan

 


SIDOARJOterkini – Dalam upaya meningkatkan kualitas lingkungan dan kehidupan masyarakat, Satuan Tugas Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-120 Kodim 0816/Sidoarjo melakukan kegiatan normalisasi sungai, Jumat 10 Mei 2024.

Kegiatan normalisasi sungai yang dipimpin oleh Danton SSK TMMD, Letda Mar Ari Kurniawan tersebut menyasar sungai di RT 06/RW 01 Dusun Penambangan, Desa Penambangan, Kecamatan Balongbendo. Para prajurit TNI dari 3 matra ini saling bahu-membahu dalam upaya membantu meningkatkan kapasitas sungai untuk menampung dan mengalirkan air hujan dengan baik.

BACA JUGA :  Dukung Program Ketahanan Pangan, Koramil 0816/02 Candi Laksanakan Penanaman Jagung di Desa Sugihwaras

Danton SSK TMMD Letda Mar Ari Kurniawan menyampaikan pentingnya kerjasama lintas sektor dalam menangani masalah lingkungan seperti ini.

“Kegiatan ini merupakan wujud nyata dari kerjasama antara TNI dan masyarakat dalam menjaga lingkungan hidup kita. Dengan normalisasi sungai ini, kita berharap dapat mengurangi risiko banjir serta mencegah terjadinya erosi tanah di sekitarnya,” ujarnya.

BACA JUGA :  Gus Peyek Gelar Ceramah Agama di X2 Karaoke Sidoarjo

Kegiatan normalisasi sungai ini juga diikuti oleh partisipasi aktif dari warga sekitar, yang turut serta dalam membersihkan dan merapikan aliran sungai. Hal ini menunjukkan kesadaran kolektif akan pentingnya lingkungan yang bersih dan sehat untuk keberlangsungan hidup bersama.

BACA JUGA :  Gus Peyek Gelar Ceramah Agama di X2 Karaoke Sidoarjo

Dengan semangat gotong royong dan kebersamaan, Satgas TMMD 120 Kodim 0816/Sidoarjo terus berupaya untuk memberikan dampak positif bagi masyarakat, baik dalam hal kesejahteraan maupun lingkungan hidup. Aksi nyata ini menjadi inspirasi bagi semua pihak untuk berperan aktif dalam menjaga dan melestarikan lingkungan demi masa depan yang lebih baik.(cles)