SIDOARJO TERKINI
Headline Hukum & Kriminal Indeks Pojok Desa

Babinsa Ramil 0816/13 Wonoayu Tingkatkan Kapasitas Anggota Linmas Desa Plaosan

 

(SIDOARJOterkini) – Untuk meningkatkan kapasitas anggota Linmas Desa Plaosan, Kecamatan Wonoayu, Babinsa Koramil 0816/13: Wonoayu Serka Henky Hendra Purnama melatih sikap dan kedisiplinan karakter di Trawas, Mojokerto. Sabtu 03 Desember 2022.

Petugas Linmas berjumlah 45 orang yang kesehariannya bertugas untuk mengamankan desa harus mampu menjadi contoh warga desa baik sikap maupun kedisiplinannya.

Babinsa Plaosan Serka Henky Hendra Purnama mengatakan, pelatihan sikap dan kedisiplinan anggota Linmas sangat diperlukan saat menjalankan tugas mengamankan desa.

BACA JUGA :  DPRD Sidoarjo Imbau Pemerintah Maksimalkan Aturan PPDB Untuk Pemerataan Pendidikan

“Dalam menjalankan tugasnya anggota Linmas perlu dibekali berbagai ketrampilan, sikap dan kedisiplinan untuk mendukung tugasnya,”tegasnya.

Diharapkan Babinsa, usai mengikuti pelatihan mampu melaksanakan tugas dengan baik dan benar, tanggap, trampil, trengginas serta mempunyai sikap dan perilaku yang baik, sopan tapi tegas.

BACA JUGA :  Bupati Muhdlor Ditahan KPK, Wabup Subandi Ditunjuk Sebagai Plt Bupati Sidoarjo

“Baik sedang melaksanakan tugas maupun saat di tengah-tengah masyarakat,”ujarnya.

Para anggota Linmas yang ikut pelatihan lanjut Babinsa, memiliki semangat tinggi dan selalu mengikuti arahan dan perintah yang diberikan.

Komandan peleton Linmas Plaosan Karto Langkung mengaku senang dan semangat dengan adanya kegiatan pelatihan ini.

“Dengan pelatihan ini, rekan rekan kami lebih pintar dalam melaksanakan tugasnya”, ungkap Karto Langkung.

BACA JUGA :  Pasutri Pengedar Narkoba Asal Taman Diringkus Polisi, Barang Bukti Sabu Seberat 1,37 Ons Diamankan

Sementara itu Danramil 0816/13 Wonoayu Kapten Arm Teguh Yudi Irbayanto S.H menyampaikan bahwa kegiatan peningkatan kapasitas Linmas di wilayahnya bertujuan untuk menjadikan para linmas lebih siap dan tanggap dalam menjaga ketertiban dan ketentraman di masing masing Desa.

“Mudah-mudahan kegiatan peningkatan Linmas tahun berikutnya akan semakin bagus,” tandas Danramil.(cles)