SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Politik & Pemerintahan

Angin Puting Beliung Juga Sapu Terungkulon, Lampu Padam, Puluhan Rumah Rusak

(KRIANterkini) – Puluhan rumah di tiga Dusun, meliputi Dusun Kasak, Dusun Kembang Sore, Dusun Terung Kulon, Desa Terung Kulon, Kecamatan Krian, Sidoarjo, Rabu (15/02/2017) petang, hancur di terpa angin puting beliung.

BACA JUGA :  Untuk Kemajuan Pertanian, Danramil 0816/05 Tulangan Bersama Babinsa Aktif dalam Rembuk Tani di Desa Binaan

Murdianto, Ketua RW 3 mengatakan, angin puting beliung tersebut, terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Waktu kejadian, angin tersebut berhembus dari arah barat ke timur. “Kejadiannya sebelum hujan mas, lalu muncul angin begitu kencang dari arah barat,” katanya.

BACA JUGA :  Kecelakaan Libatkan Truk Gandeng dan Motor di Jalan Trosobo Taman, Satu Orang Tewas

Waktu terdengar gemuruh angin, lanjut Murdianto, seluruh masyarakat berhamburan keluar rumah untuk menyelamatkan diri. “Saat terdengar suara angin yang begitu kencang, masyarakat langsung keluar semua,” tambahnya.

Pantauan dilokasi, tidak hanya ratusan rumah yang hancur. Namun, puluhan pohon banyak yang tumbang dan menimpa rumah. “Beruntung saya tadi keluar. Kalau tidak, mungkin saya dan anak saya tertimpa,” terang samiatun,(alf)