SIDOARJO TERKINI
Advertorial Headline Indeks Politik & Pemerintahan

PPP Jatim Bentuk Satgas Lingkungan Hidup Dan Tanggap Bencana

(SURABAYAterkini) – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Jawa Timur membentuk Satgas Lingkungan Hidup dan Tanggap Bencana. Sebagai bentuk kepedulian partai terhadap kondisi lingkungan, terlebih saat ini memasuki cuaca ekstrem.

Ketua DPW PPP Jatim, Musyafak Noer mengatakan pihaknya menyiapkan kader-kadernya untuk tidak hanya memahami mengenai kehidupan berpolitik, namun juga peka terhadap lingkungan.
Dengan memberikan pelatihan terhadap kader-kadernya, menunjukkan bahwa kader PPP Jatim siap hadir ditengah masyarakat bersama -sama dengan pemerintah jika ada bencana alam.

BACA JUGA :  Salip Kiri, Pemotor Tewas Terlindas Truk Mixer di Jalan Ponokawan Krian

“Misalnya, kebakaran hutan, menolong korban bencana dan lain-lain,”ungkapnya saat meresmikan pendidikan politik dan kaderisasi satgas lingkungan hidup dan tanggap bencana, Kamis 14 November 2019.

BACA JUGA :  Kemenkumham Jatim Terapkan Layanan One Stop Service untuk CJH 2024

Senada dengan Musyafak Noer, bendahara DPW PPP Jatim, Mahdi mengatakan dengan ikut aktif menjaga lingkungan dan tanggap terhadap segala sesuatu yang terjadi di alam tanah air ini, merupakan wujud dari kecintaan, rasa syukur serta bakti PPP terhadap bangsa dan Negara.

BACA JUGA :  Dengan Tagline "Sidoarjo Maslahah" Aktivis Pergerakan Sholichul Umam Daftar Sebagai Bacawabup

“ Dengan semangat cinta tanah air dan bakti terhadap bangsa dan negara, PPP Jatim ingin memberikan bukti yang nyata membantu masyarakat jika ada bencana akibat cuaca ekstrim di Indonesia khususnya di Jatim,” pungkasnya. (st-12/cles).