SIDOARJO TERKINI
Headline Hukum & Kriminal Indeks

Pencuri Ternak Gentayangan di Sukodono, Lima Ekor Kambing Milik Warga Nyaris Jadi Korban

Lima ekor Kambing milik Warga dalam karung yang tidak sempat dibawa lari pencuri berhasil ditemukan di Tengah Peraawahan

(SIDOARJOterkini) –  Betapa kagetnya Abdurrochman Mukti (45) Warga Desa Ngaresrejo Patar Lor RT 4 RW 1, Kecamatan Sukodono, Sidoarjo saat melihat kambing piaraannya tidak ada di kandang yang terletak dibelakang rumahnya, Selasa 12 November 2019.

Kabar hilangnya kambing ini sontak membuat gempar warga Desa Ngaresrejo Patar lor. Merekapun ikut membantu korban mencari keberadaan kambing yang berjumlah lima ekor tersebut.

Dijelaskan Supriatin (52) istri korban, dirinya mengetahui kalau ternak kambingnya tersebut dari tetangganya.

“Sekitar pukul 05.00 pagi, tetangga mengatakan kalau kambingnya lepas berkeliaran di jalan. Seketika itulah saya langsung lari ke kandang dan ternyata kambing saya tidak ada,”ungkap Supriatin.

BACA JUGA :  Kemenkumham Jatim Terapkan Layanan One Stop Service untuk CJH 2024

Ia pun merasa aneh dengan kambingnya yang hilang itu pasalnya ia telah menutup pintu kandang dengan erat memakai tali tampar.

“Kalau kabur sendiri ya pastinya enggak mungkin. Ikatan tali pintu kandang saja cukup susah dibuka,” tambahnya.

Korbanpun akhirnya memanggil perangkat desa dan beberapa warga sekitar untuk mencari bersama sama lima kambing tersebut.

Setelah dicari selama satu jam, sekitar pukul 06.00, lima kambing berhasil ditemukan di tengah area sawah. Dimana kambingnya berada di dalam karung warna biru dan dalam keadaan kakinya terikat.

“Lima kambing saya ditemukan di tengah area sawah yang oleh warga biasa disebut sawah timbangan. Dan jarak kandang dengan area sawah tempat ditemukan kambing saya itu sekitar 500 meter lebih,” terangnya.

BACA JUGA :  Dengan Tagline "Sidoarjo Maslahah" Aktivis Pergerakan Sholichul Umam Daftar Sebagai Bacawabup

Dirinya mengaku bersyukur bahwa kambingnya itu tak sempat dibawa kabur lebih jauh oleh pelaku. Karena pelaku sendiri keburu ketahuan oleh seorang warga.

“Pelaku sendiri diteriaki oleh warga yang curiga dengan gerak geriknya. Akhirnya lari dari lokasi area sawah tanpa sempat membawa lari kambing hasil curiannya,” jelasnya.

Sebenarnya pada malam itu, dirinya sempat mendengar kambing piaraannya itu berteriak terus.

“Tidak saya hiraukan karena biasanya kambing ya juga seperti itu. Jadi saya merasa tidak ada yang aneh. Tapi memang posisi kandang dekat dengan jalan menuju sawah yang keadaannya tiap malam sepi. Jadi mungkin pelaku lewat jalan tersebut dan leluasa mengambil kambing,” ucapnya.

BACA JUGA :  Salip Kiri, Pemotor Tewas Terlindas Truk Mixer di Jalan Ponokawan Krian

Sementara itu, menurut penuturan seorang warga sekitar yang enggan disebutkan namanya mengaku melihat seorang pemuda yang sering hilir mudik di sekitar jalan sawah itu.

“Saya merasa aneh dengan perilakunya karena pemuda itu bukan warga sekitar dan sering memantau kondisi kandang. Dan kejadian ini baru pertama kali terjadi di wilayah sini,” ungkapnya.

Sementara itu Kapolsek Sukodono AKP Eka Anggriana membenarkan adanya kejadian percobaan pencurian kambing tersebut.

“Ya memang benar ada kejadian tersebut. Dan sekarang kasusnya masih dalam penyelidikan,” pungkasnya. (cles)