SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Pendidikan & Kesehatan Pojok Desa Politik & Pemerintahan

Nekat Buka Peti Jenazah Pasien Terinfeksi Corona, 15 Warga Janti Waru Terpapar Covid-19

(SIDOARJOterkini) – Gara-gara membuka peti jenazah pasien yang terinfeksi Covid-19 sebanyak 15 warga Dusun Janti Kecamatan Waru Sidoarjo terpapar Covid -19. Hal tersebut diungkapkan Ketua gugus tugas penanganan Covid-19 Kabupaten Sidoarjo Nur Ahmad Syaiffudin.

Disampaikan Nur Ahmad, kejadian tersebut bermula adanya warga Janti yang meninggal dunia karena corona sekitar dua minggu lalu. Jenazah yang oleh pihak rumah sakit sudah diperlakukan sesuai SOP, disemayamkan dulu dirumah duka.

BACA JUGA :  Plt. Bupati Sidoarjo Apresiasi Peran Guru TPQ dalam Membangun Karakter Bangsa

“Saat itulah Jenazah yang sudah dibungkus plastik dan dipeti tersebut dibuka dan dimandikan oleh pihak keluarga,”ungkapnya, Minggu 17 Mei 2020.

BACA JUGA :  Wujudkan Harapan Menjadi Kenyataan, Satgas TMMD ke-120 Kodim 0816/Sidoarjo Perbaiki RTLH Milik Warga

Akibatnya lanjut Nur Ahmad, ada 15 warga di RW 12 yang terpapar covid setelah dilakukan rapid tes massal.

“Kita lakukan rapid tes massal di RW tersebut dan hasilnya ada 15 warga yang reaktif,”ungkapnya.

BACA JUGA :  Plt. Bupati Sidoarjo Serahkan 58 SK Penambahan Masa Jabatan Kades

Tim Gugus tugas Covid -19 Kabupaten Sidoarjo langsung melakukan isolasi wilayah dan menerjunkan tim khusus ke dusun setempat agar penularan corona tidak meluas.

“Kita berlakukan isolasi wilayah diperketat dan tempat ibadah juga harus ditutup,”tukasnya. (cles)