SIDOARJO TERKINI
Headline Hukum & Kriminal Indeks

Gudang Bahan Pakan Ternak Bringinbendo Taman Terbakar

(SIDOARJOterkini) – Kebakaran hebat terjadi di gudang bahan baku pakan ternak PT Central Protein Prima Desa Bringinbendo Kec. Taman, pukul 04.50 WIb, Selasa pagi 28 April 2020.

Kebakaran menimpa tiga gudang yang berisi bahan baku jagung yang diduga karena korsleting listrik.

Kebakaran pertama kali diketahui oleh salah satu pegawai yang masuk shift 3, api berasal dari salah satu gudang.

BACA JUGA :  Salip Kiri, Pemotor Tewas Terlindas Truk Mixer di Jalan Ponokawan Krian

“Melihat api yang berkobar, bersama dengan karyawan lain, saya berusaha memadamkan api ,”ujar Kuswadi karyawan bagian packing.

Kobaran api semakin membesar karena barang yang ada dalam gudang merupakan bahan yang mudah terbakar. Mobil PMK pun berdatangan ke lokasi untuk menjinakkan sijago merah.

Sementara itu kepala bidang PMK BPBD Sidoarjo Heksa Widagdo menyebutkan, pihaknya melalui pos PMK Krian menerima laporan terjadinya kebakaran pada pagi hari sekitar pukul 04.50 WIB di PT Central Protein Prima Desa Bringin bendo Taman

BACA JUGA :  Salip Kiri, Pemotor Tewas Terlindas Truk Mixer di Jalan Ponokawan Krian

“Kita langsung kerahkan sebanyak 7 unit mobil PMK, yaitu 2 unit dari pos Krian, 2 unit pos Buduran, 1 unit dari Waru dan 1 unit dari pos Candi dan 1 unit dari pos Porong,”ungkapnya.

Dijelaskan Heksa, ada 3 gudang yang terbakar, berisi jagung dan tepung ikan yang merupakan bahan baku dalam pembuatan pakan ternak.

BACA JUGA :  Salip Kiri, Pemotor Tewas Terlindas Truk Mixer di Jalan Ponokawan Krian

“Petugas PMK sangat kesulitan menjinakkan api karena yang terbakar ini adalah bahan yang mudah sekali terbakar,”ucapnya.

Pantauan di lokasi, sampai dengan siang hari pukul 11.00 WIB, kondisi api belum bisa dijinakkan, para petugas nampak berjibaku untuk memadamkan kobaran api. Belum ada keterangan resmi berapa kerugian yang dialami akibat kebakaran ini. (cles)