SIDOARJO TERKINI
Headline Hukum & Kriminal Indeks

Pabrik Baja di Bypass Krian Terbakar, Tiga Karyawannya Terluka

 

SIDOARJO1 – Kebakaran hebat menimpa PT. Hasil Karya Mandiri Raya (PT HK) yang berlokasi di jalan Bypass Krian KM 29 Desa Tambak Kemeraan Kecamatan Krian, Kamis 09 Februari 2023.

Informasi yang berhasil dihimpun menyebutkan, kebakaran pabrik yang melukai tiga orang karyawannya tersebut bermula ketika tungku peleburan besi yang ada di pabrik tersebut meledak saat proses pendinginan sehingga kobaran api membakar sekitar tungku dan semakin membesar.

BACA JUGA :  Syukuri Kelulusan, Siswa Kelas XII SMA Al Muslim Lakukan “Sharing Session Inspiratif” kepada Adik Kelas

“Infonya tiga orang yang terbakar merupakan karyawan yang saat itu bertugas di tungku yang meledak tersebut,”ungkap Parto warga sekitar.

Sementara itu Kabid Damkar dan Penyelamatan BPBD Sidoarjo Mohammad Qodari mengatakan pihaknya langsung menuju lokasi kebakaran, setelah menerima laporan dari masyarakat.

“Tiga mobil Damkar kita terjunkan ke lokasi kebakaran,”ungkap Mohammad Qodari Kabid Damkar dan Penyelamatan BPBD Sidoarjo.

BACA JUGA :  DPRD Sidoarjo Imbau Pemerintah Maksimalkan Aturan PPDB Untuk Pemerataan Pendidikan
Foto Polisi di lokasi sedang melakukan penyelidikan

Dikatakannya, proses pemadaman yang dilakukan oleh petugas PMK dengan tingkat kesulitan tinggi berhasil dilalui.

“Akhirnya api berhasil dipadamkan dan dilakukan pembasahan,”ujarnya.

Kasi Humas Polresta Sidoarjo Iptu Tri Novi Handono mengatakan, tiga orang karyawan yang bekerja di tungku nomor empat mengalami luka-luka. Mereka yaitu WC, 34, warga Krian mengalami luka bercak di kaki kanan dan kirnya.

BACA JUGA :  KASAD dan Ibu Ketua Umum Persit Rasakan Kelezatan Kopi Babinsa, Produk Unggulan dari Kodim 0816 Sidoarjo

Selain itu, pada bagian punggung WC, juga terdapat bekas percikan besi panas. Korban lainnya, AK, 44, warga Jombang mengalami luka robek pada pelipis kanan dan juga kaki kanannya. Korban terakhir adalah A, 37, warga Lamongan.

“Mengalami luka robek pada lengan sebelah kanan dan lecet pada kaki sebelah kanan,” terangnya.(cles)