SIDOARJO TERKINI
Headline Hukum & Kriminal Indeks Pojok Desa

Kompor Menyala, Warung Bakso Bendotretek Prambon Ludes Terbakar

 

(SIDOARJOterkini) – Akibat lupa mematikan Kompor saat memasak, sebuah Warung bakso dan mie ayam milik Hj Linda Sukiswati yang berlokasi di desa Bendotretek RT 01/01 Kecamatan Prambon ludes dilahap api, Jumat Siang 30 April 2021.

Informasi yang berhasil dihimpun SIDOARJOterkini.com menyebutkan, Kobaran api pertama kali diketahui oleh Andre Irawan salah satu karyawan warung tersebut, yang saat itu nyalakan kompor untuk masak bakso dan ditinggal keluar olehnya. Saat kembali asap sudah terlihat mengepul di warung bakso tersebut.

BACA JUGA :  Gelar Halal Bihalal, PMII Bahas Kemajuan dan Masa Depan Sidoarjo

Dua unit mobil pemadam kebakaran dari pos krian yang tiba di lokasi segera melakukan pemadaman.

BACA JUGA :  Keren! Siswa SMP Al Muslim Kembali Mengukir Prestasi dalam Kancah Internasional

“Kondisi warung yang dekat dengan pemukiman penduduk, membuat kita lebih hati-hati dalam melakukan pemadaman,”ungkap Widy Danton pemadam pos Krian.

Diungkapkan Widy, bangunan berukuran 30 meter persegi tersebut hangus beserta isinya. Sementara api dengan cepat berkobar karena banyak barang yang mudah terbakar di dalamnya.

BACA JUGA :  Syukuri Kelulusan, Siswa Kelas XII SMA Al Muslim Lakukan “Sharing Session Inspiratif” kepada Adik Kelas

“Setelah satu jam pemadaman, api berhasil kita jinakkan dan kita lakukan pembasahan,”ujarnya.

Kapolsek Prambon AKP Herry Moeriyanto Tampake mengatakan, pihaknya tengah melakukan penyelidikan kejadian kebakaran tersebut dengan memeriksa sejumlah saksi.

“Beruntung tidak ada korban jiwa, namun kerugian material ditaksir mencapai Rp 15 Juta,”tandasnya. (cles)