SIDOARJO TERKINI
Hukum & Kriminal Indeks Kodim 0816 Sidoarjo Pojok Desa

Babinsa Koramil 0816/05 Tulangan Bersama Petani Tlasih Dukung Program Ketahanan Pangan

 


SIDOARJOterkini – Babinsa Koramil 0816/05 Tulangan ikut serta dalam pertemuan bersama kelompok tani untuk membahas dan memajukan ketahanan pangan. Kegiatan ini terfokus pada pembahasan distribusi air irigasi untuk sawah padi yang berlokasi di Gedung Lumbung Padi, Desa Tlasih, Kecamatan Tulangan,Rabu, 3 Januari 2024.

BACA JUGA :  Satgas TMMD ke-120 Kodim 0816/Sidoarjo Bersihkan Sungai Mangetan Kanal

Babinsa Tlasih Koptu Ikwan menyampaikan, pertemuan dengan kelompok tani bertujuan untuk meningkatkan hasil pertanian di desa binaan.

BACA JUGA :  Dua RTLH yang Diperbaiki Pasukan TMMD ke-120 Kodim 0816/Sidoarjo Segera Rampung

“Pertemuan ini untuk memperkuat ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan petani, sekaligus memperkokoh kelembagaan petani di wilayah Desa Tlasih yang saat ini dalam tahap persiapan,”ungkapnya.

Babinsa Koptu Ikwan menegaskan perlunya penguatan program ketahanan pangan yang ada dan mengharapkan peningkatan kerjasama yang telah berjalan dengan baik.

BACA JUGA :  Satgaspam Bandara Juanda Gagalkan Upaya Penyelundupan Terumbu Karang ke Malaysia

“Langkah-langkah yang terkoordinasi ini harus terus ditingkatkan untuk memastikan keberhasilan sektor pertanian di Desa Tlasih,”tandasnya.(cles)

Berita Terkait

Masjid Islamic Center Balongbendo Hangus Terbakar

Tragis, Bus Tabrak Motor di Jalan Raya Sidorejo Krian, Tewaskan Dua Warga Kraton 

redaksi sidoarjo terkini

Segini Besaran Anggaran Per TPS dan Peruntukkannya, Ketua KPU Sidoarjo : Kalau Ada Pemotongan Laporkan!