SIDOARJO TERKINI
Headline Hukum & Kriminal Indeks

Sakit tak Kunjung Sembuh, Warga Sidokerto Pilih Gantung Diri

Korban bunuh diri dengan cara gantung diri karena sakit tak kunjung sembuh
Korban bunuh diri dengan cara gantung diri karena sakit tak kunjung sembuh

(BUDURANterkini) – Lantaran sakit yang dideritanya tak kunjung sembuh, Sunari (44), nekat menghabisi nyawanya dengan cara gantung diri di dapur rumahnya di Dusun Sono RT 03 RW 04, Desa Sidokerto, Kecamatan Buduran, Sidoarjo, Selasa (29-03-2016). Sontak warga setempat Geger.

Kejadian itu pertama kali ditemukan oleh Suliana (43), istrinya sendiri yang saat itu pulang seusai bekerja sebagai buruh cuci dirumah tetangganya. Mendapati suaminya sudah tak bernyawa, Suliana langsung meminta tolong warga. Oleh warga, langsung dilaporkan ke pihak desa untuk diteruskan ke Polsek Buduran.

BACA JUGA :  Sat Samapta Polresta Sidoarjo Patroli Kamtibmas Sambil Berbagi

“Saat istrinya mendapati suaminya gantung diri, dirinya menjerit dan tetangga langsung berdatangan,” ujar Kompol Saibani, Kapolsek Buduran.

BACA JUGA :  Chalidana Group Hadirkan Hunian Bernuansa Belanda di Sidoarjo

Menurut pengakuan tetangga, lanjut Saibani, korban sudah bertahun-tahun menderita penyakit kencing manis. Karena tak kunjung sembuh, korban nekat mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri menggunakan tampar warna biru. “Saat kita lakukan identifikasi, tidak ada tanda-tanda penganiayaan pada tubuh korban,” terangnya.

BACA JUGA :  Anggota Satgas TMMD dan Warga Laksanakan Ibadah Shalat Jum'at di Masjid Jami' Baitur Ridlwan Desa Penambangan

Sementara itu, korban yang menggunakan kaos warna putih dan lehernya terikat tersebut, langsung dibawa ke Rumah Sakit Pusdik Gasum Porong untuk dilakukan visum. “Korban sudah kami bawa ke Rumah Sakit Pusdik Gasum Porong,” pungkasnya.(alf)