SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Politik & Pemerintahan

Raih Penghargaan Indonesia’s Attractiveness Award 2017, Ini Komitmen Bupati Sidoarjo

SIDOARJO- Bupati Sidoarjo Saiful Ilah menerima penghargaan Indonesia’s Attractiveness Award 2017 dari Majalah Tempo di Jakarta, Jumat (29/9/2017). Penghargaan ini merupakan apresiasi atas pembangunan di Kabupaten Sidoarjo.

Kabupaten Sidoarjo menjadi kabupaten terbaik ketiga Indonesia’s Attractiveness Award 2017. Atau menjadi kabupaten terbaik kedua dalam bidang pembangunan infrstruktur.


Bupati Sidoarjo Saiful Ilah saat dikonfirmasi mengatakan kalau dia sedang di Jakarta menerima penghargaan. “Ini penghargaan untuk Kabupaten Sidoarjo, khususnya di bidang pembangunan infrastruktur,” tandasnya.

BACA JUGA :  Susun Naskah Akademik RUU TSP, Kemenkumham Jatim dan Ditjen AHU Survei Narapidana Asing Lapas Surabaya

Saiful Ilah menambahkan, dia memang berkomitmen untuk memprioritaskan pembangunan infrastruktur. Terutama infrastruktur jalan sampai ke pelosok desa.

Karena itulah, lanjut Saiful Ilah, pihaknya dalam beberapa tahun terakhir mengalokasikan anggaran cukup besar untuk infrastruktur jalan. “Dalam beberapa tahun terakhir anggaran untuk infrastuktur jalan sudah kisaran Rp 400 miliar,” tegasnya.

BACA JUGA :  Sat Binmas Polresta Sidoarjo Gelar Curhat Kamtibmas di Desa Sidomulyo

Saiful Ilah mengaku, memprioritaskan pembangunan infrastruktur di sisa jabatan sebagai bupati periode kedua ini. Bahkan, keinginannya jalan-jalan di Sidoarjo bisa di cor. Termasuk pembuatan jalan-jalan baru untuk mengurai kemacetan.

Sedangkan Kepala Dinas PUPR Pemkab Sidoarjo, Sigit Setiawan mengatakan diraihkan penghargaan ini atas kerjasama dan dukungan semua pihak. “Alhamdulillah dan kerjasamanya sehingga Kabupaten Sidoarjo meraih penghargaan ini (Indonesia’s Attractiveness Award),” ujarnya.

BACA JUGA :  Anggota Satgas TMMD 120 Kodim 0816 Sidoarjo Terima Tugas Saat Apel Pagi

Sigit juga mengakui jika pemkab memang memprioritaskan infrastruktur jalan. Termasuk pembangunan jalan lingkar barat dan Frontage Road untuk mengurai kemacetan di Sidoarjo. (st-12)