SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Politik & Pemerintahan

Jalan Kesambi Rusak tak Kunjung Diperbaiki, Warga Tanam Pisang Rusak tak Kunjung Diperbaiki, Warga Tanam Pisang


(PORONGterkini) – Kesal dengan kondisi jalan rusak yang tak kunjung diperbaiki, puluhan warga Desa Kesambi, Kecamatan Porong, Sidoarjo menanam pohon pisang di Jl. Raya Kesambi, Desa Kesambi, Kecamatan Porong, Sidoarjo, Rabu (29/03/2017).

Penanaman pohon pisang di jalan sebelah barat arteri porong arah krembung itu, merupakan bentuk protes warga sekitar. Karena selama tiga bulan terakhir, jalan rusak tersebut tidak kunjung diperbaiki oleh pemerintah.

BACA JUGA :  Plt. Bupati Sidoarjo Kawal Langsung Bantuan Pangan Beras di Kecamatan Candi

Menurut pantauan sidoarjoterkini.com, sepanjang 500 meter dari Jl. Raya Arteri Porong ke arah Kecamatan Krembung itu mengalami kerusakan parah. Diameternya juga bervariasi, mulai dari 1 meter dengan kedalaman mencapai 20 centimeter sampai 2 meter dengan kedalaman 10 centimeter.

Sujadmoko (46), warga sekitar mengatakan, kerusakan jalan tersebut sebenarnya sudah sejak bulan Oktober tahun lalu. Namun, oleh pemerintah hanya dilakukan tambal sulam saja. “Sebenarnya sejak hari raya kemarin jalan ini rusak, tapi sudah di tambal. Terus rusak lagi, ditambal lagi sebanyam 3 kali,” ucapnya.

BACA JUGA :  PKM di Kecamatan Waru dan Sedati Menerima Bantuan Pangan Beras

Rusaknya jalan ini, lanjut Moko, selain tergenang air kalau turun hujan, juga sering dilewati truk-truk besar pengangkut pasir seperti truk fuso, trailer dan lainnya. “Kemarin-kemarin jarang truk yang lewat sini. Tapi akhir-akhir ini, banyak truk-truk besar yang melintas. Mungkin ke proyek pengurukan Jalan Tol,” katanya.

BACA JUGA :  Plt. Bupati Sidoarjo di Fase Kebangkitan Kedua Tekankan Transformasi Digital

Meski jarang mengakibatkan kecelakaan hingga mengakibatkan korban jiwa, warga merasa terganggu dengan banyaknya debu dan kemacetan yang sering terjadi dikawasan itu. “Saya berharap agar ada perhatian dari pemerintah untuk segera dilakukan perbaikan,” harapnya.(alf)