SIDOARJO TERKINI
Headline Hukum & Kriminal Indeks

Anggota Koramil 0816/01 Sidoarjo Kota Sigap Bantu Warga Terdampak Puting Beliung

 

Foto : Personil Koramil 0816/01 Sidoarjo Kota melakukan pembersihan pohon tumbang

(SIDOARJOterkini) – Anggota Koramil 0816/01 Sidoarjo Kota bergerak cepat menuju lokasi yang terdampak bencana puting beliung dan hujan lebat di Perum Kahuripan Nirvala Village Boulevard RT 01 RW 10 Desa Jati Kecamatan Sidoarjo Kota, Minggu 23 Oktober 2022.

Danramil 0816/01 Sidoarjo Kota Kapten Chb Kamsuri bersama Babinsa Desa Jati Peltu Asnuri langsung meninjau lokasi bencana alam dan membantu evakuasi dan pembersihan beberapa pohon yang tumbang.

BACA JUGA :  Tubuh Pemotor Hancur Terlindas Truk Trailer di Jalan Wonokupang Balongbendo

“Langkah cepat tanggap anggota Kodim 0816/Sidoarjo khususnya Koramil 0816/01 Sidoarjo Kota karena Babinsa selalu hadir di tengah kesulitan masyarakat,”ungkap Danramil 0816/01 Sidoarjo kota Kapten Chb Kamsuri di sela kunjungannya.

BACA JUGA :  Pemotor Asal Kedung Wonokerto Tewas Tertabrak Truk Tangki di Jalan Ponokawan Krian

Dijelaskannya, kondisi cuaca memang kurang bersahabat akhir-akhir ini, pihaknya langsung mengerahkan personil ke lokasi bencana usai menerima laporan adanya puting beliung.

“Kita bantu masyarakat terdampak dan melakukan evakuasi berbagai kerusakan dan melakukan pendataan akibat terjangan puting beliung,”tegas Kapten Chb Kamsuri.

Personil Koramil Sidoarjo Kota lanjut Danramil bergabung dengan petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan para relawan melakukan evakuasi warga ke tempat yang lebih aman, serta melakukan pendataan kerusakan rumah warga.

BACA JUGA :  Generasi Sehat Bersama Satgas TMMD 120 Kodim 0816/Sidoarjo dalam Upaya Pencegahan Stunting

“Hal ini dilakukan sebagai langkah untuk mewujudkan kepedulian Kodim 0816/Sidoarjo terhadap kesulitan masyarakat, khususnya cepat tanggap dan siap siaga terhadap bencana alam.” tambahnya. (cles)