SIDOARJO TERKINI
Headline Hukum & Kriminal Indeks

Kereta Api Hantam Avanza di Perlintasan tanpa Palang Pintu Tawangsari Taman, Pengemudi Tewas

 

Foto: Polisi sedang melakukan olah TKP di lokasi

(SIDOARJOterkini) – Kereta api tangker dengan nomor lok KA 2608 yang menabrak sebuah mobil Avanza di perlintasan tanpa palang pintu Desa Tawangsari Kecamatan Taman, akibatnya mobil Avanza kondisinya ringsek pengemudinya meninggal dunia, Minggu 13 November 2022.

Informasi yang dihimpun SIDOARJOterkini.com menyebutkan, kecelakaan tersebut bermula saat kereta api tangker yang melaju dari Madiun menuju Surabaya, saat diperlintasan Tawangsari, sebuah mobil Avanza Nopol W 1892 ZM dengan pengemudi Lanari (63) warga Kalijaten Taman Sidoarjo yang akan menyeberang perlintasan rel langsung tersambar Kereta Api tersebut.

BACA JUGA :  Pemotor Asal Kedung Wonokerto Tewas Tertabrak Truk Tangki di Jalan Ponokawan Krian
BACA JUGA :  Generasi Sehat Bersama Satgas TMMD 120 Kodim 0816/Sidoarjo dalam Upaya Pencegahan Stunting

“Mobil langsung ditabrak KA yang tengah melaju hingga terseret beberapa meter,”ungkap Iptu Ony Kanit Gakkum Satlantas Polresta Sidoarjo.

Dijelaskan Ony, pengemudi mobil mengalami luka di bagian dadanya dan sempat ditolong dan dilarikan warga sekitar ke rumah sakit Siti Khadijah Sepanjang.

BACA JUGA :  90 PPK dilantik Pemkab Sidoarjo Fasilitasi Kantor Sekretariat

“Namun naas, nyawa korban tidak tertolong dan diyatakan meninggal dunia,”tegasnya.

Polisi di lokasi melakukan serangkaian penyelidikan dengan memeriksa sejumlah saksi dan menggelar olah TKP.

“Pengendara mobil diduga kurang konsentrasi saat melintas di rel perlintasan saat kereta api sedang melaju,”tandasnya. (cles)