SIDOARJO TERKINI
Headline Hukum & Kriminal Indeks

Warga Blokade Jalan Taman Pinang Pakai Beton

Warga berjaga-jaga di Jalan Taman Pinang dan memblokadenya dengan beton
Warga berjaga-jaga di Jalan Taman Pinang dan memblokadenya dengan beton

(SIDOARJOterkini) – Jalan raya Taman Pinang Indah (TPI), Sidoarjo, arah Jl Pahlawan Menuju Pasar Larangan, diblokade warga menggunakan beton. Hal ini dikarenakan warga jengkel atas keberadaan Pedagang Kaki Lima (PKL) bermobil yang masih berjualan dikawasan itu.

Menurut informasi yang dihimpun oleh Sidoarjoterkini, pemblokade yang terbuat dari beton itu sejak Rabu (29/06) kemarin sore. Dilokasi, beberapa tumpukan beton terlihat lalu lalang di jalan raya itu, sehingga membuat pengguna jalan lain harus melawan arus atau kontraflow.

BACA JUGA :  Persiapan Jembatan Bailey di Kedungpeluk Semakin Matang, Warga Desa Lega

Frengky, salah satu perwakilan warga Taman Pinang mengatakan pemblokiran jalan itu karena sebelum diblokade, warga masih sering melihat beberapa PKL bermobil berjualan di jalan tersebut. Pemblokadean itu sendiri dilakukan untuk menghormati keputusan Hearing, agar PKL tidak berjualan sebelum ada jalan keluar dari Pemerintah Daerah.

BACA JUGA :  Polresta Sidoarjo Gelar Latihan Pengamanan Pilkada 2024

“Seperti kesepakatan bersama saat hearing di DPRD Sidoarjo tahun lalu. Bahwa PKL harus berjualan di Jl Ponti sebelum ada jalan keluar dari Pemerintah Daerah,” ucapnya saat di hubungi Sidoarjo terkini lewat Telephone, Kamis (30/06/2016).

BACA JUGA :  Peringati HAN 2024, dr Sriatun Ajak Orang Tua dan Guru Didik Anak Cinta Seni dan Budaya

Sementara itu, kasatpol PP Kabupaten Sidoarjo, Mulyawan mengatakan, akan terus menerjunkan anggotanya untuk terus melakukan penjagaan dikawasan Taman Pinang Indah itu. “Kami akan terus melakukan penjagaan dikawasan tersebut agar tidak ada hal-hal yang tidak diinginkan,” ujarnya.(alf)