SIDOARJO TERKINI
Gaya Hidup & Romantika Headline Indeks Politik & Pemerintahan

Wabup Subandi Buka Lomba Paduan Suara Karang Werda Se-Kabupaten Sidoarjo

 

Wakil Bupati Sidoarjo H Subandi

(SIDOARJOterkini) – Wakil Bupati Sidoarjo H Subandi membuka lomba Paduan suara yang diikuti 11 Karang Werda Se-Kabupaten Sidoarjo yang digelar Komda Lansia Sidoarjo dalam rangka peringatan Hari Lansia Internasional 1 Oktober.

Wabup Subandi mengapresiasi kegiatan yang melibatkan kaum Lansia, mengingat di usia senja masih bisa berkreasi dalam lomba.

“Meski usia sudah tidak lagi muda namun para Lansia tetap berkiprah di berbagai kegiatan kemasyarakatan,”ungkap Wabup Kharismatik yang juga menjabat Ketua Komda Lansia Sidoarjo tersebut, Rabu 10 November 2021.

BACA JUGA :  WS Danramil 0816/02 Candi Hadiri Pelantikan Perangkat Desa Kedungkendo

Dikatakan Subandi, apapun bentuk kegiatan para Lansia harus didukung, agar bisa mendorong dan meningkatkan aktivitas para lansia karena hal ini bisa meningkatkan usia harapan hidup lansia.

“Kegiatan para Lansia harus didukung, karena menjadi hak mereka untuk berkreasi,”ucapnya.

BACA JUGA :  Truk Tabrak Motor di Jalan Sidorejo Krian, Pengendara Luka Serius

kegiatan lomba paduan suara ini yang merupakan pendekatan kebudayaan yang bisa merubah perilaku lansia serta bisa menghambat kepikunan.

“Sebagai Ketua yang baru Insyaallah saya akan membawa amanah dengan sebaik-baiknya dengan meningkatkan kegiatan-kegiatan seperti pada hari ini. Saya sangat bahagia dan bangga dengan lansia yang masih produktif dan masih mempunyai banyak inovasi yang harus didukung penuh oleh pemerintah,” ujarnya.

BACA JUGA :  Pengenalan PSIAP dan Dukung ZI-WBBM, Kanwil DJP Jawa Timur II Adakan Media Gathering

Sementara itu Wakil Ketua Komda Lansia Kab. Sidoarjo Guntur menyampaikan Peringatan ini bertujuan selain untuk Peringatan Hari Lansia Internasional juga untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat terkait kesejahteraan lansia di sekitarnya.

“Kegiatan ini digelar dengan melibatkan semua undangan yang hadir orang lansia, mulai dari panitia, peserta lomba menerapkan protokol kesehatan,”katanya.(cles)