SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Olahraga

Trofeo Bhayangkara Surabaya United Segera di Lounching

IMG-20160423-WA0001

(SIDOARJOterkini) – Tiga tim, Surabaya United, Madura United dan Deltras Sidoarjo, akan menggelar pertandingan laga Turnamen Trofeo Bhayangkara Surabaya United 2016, di Gelora Delta Sidoarjo Minggu malam 24 April besok.

Turnamen tiga tim itu untuk meramaikan launching mergernya PS Bhayangkara dngan Surabaya United, menjadi Bhayangkara Surabaya United yang akan dihadiri lansung oleh Kapolri Jenderal Polisi Badrodin Haiti. Selain itu, untuk menghadapi kompetisi Indonesia Soccer Championship (ISC) yang digelar mulai tanggal 30 April mendatang.

BACA JUGA :  Usai Libur Lebaran, KB-TK Al Muslim Gelar Halal Bihalal  

“Ini bagian dari uji coba untuk persiapan dalam menghadapi ISC mendatang,” ucap pelatih Bhayangkara Surabaya United Ibnu Grahan, saat Konferensi Pers di Press Room, Stadiun Gelora Delta Sidoarjo, Sabtu (23/4/2016).

Tujuan laga tersebut, lanjut Ibnu, untuk memantapkan mental para pemain sekaligus untuk menjaga kekompakan tim saat bermain. “Saat laga nanti, pastinya akan kita jadikan acuan dan pembenahan para tim,” tambahnya.

BACA JUGA :  Usai Libur Lebaran, Kapolresta Sidoarjo Cek Pelayanan Samsat

Kedua Tim Madura United dan Deltras Sidoarjo, Ibnu menyadari kalau tim tersebut sangat kuat meskipun berada di kelas Divisi Utama. “Perlu kerjasama yang baik untuk menghadapi kedua tim itu,” lanjutnya.

Dirinya menambahkan kalau Tim yang dia latih masih kekurangan pemain penyerang/striker karena ditinggal oleh Evan Dimas ke Spanyol. Namun, dirinya mengaku bahwa saat ini sedang melakukan pebyeleksian dua pemain asing dari Brazil.

BACA JUGA :  Jalin Silaturahmi, Babinsa Koramil 0816/15 Sukodono Bersama Bhabinkamtibmas Komsos Bersama Warga Bangsri

“Semoga posisi ini segera terisi pemain yang bagus dan bersemangat tinggi. Insya Allah para pemain muda yang kami miliki dan diturunkan dalam pertandingan besok, bakal meraih poin penuh,” pungkasnya penuh harap.(alf)