SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Politik & Pemerintahan

Tolak Hasil KLB, Kader Militan Partai Demokrat Sidoarjo Siap Iringi Ketum AHY Ke Kantor Depkumham RI

Dedi Irwansyah Kader Partai Demokrat Sidoarjo

(SIDOARJOterkini) – Kader militan Partai Demokrat Sidoarjo tetap loyal terhadap Ketua Umumnya yang sah Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Bahkan mereka siap datangi kantor Departemen Hukum dan Ham RI (Depkum Ham RI) untuk melakukan penolakan keras terhadap keberadaan pengurusan yang dinilai abal-abal hasil KLB Partai Demokrat di Deli Serdang yang mengukuhkan Moeldoko sebagai Ketua Umum Partai Demokrat.

BACA JUGA :  Ribuan Jamaah Padati Majelis Dzikir Jantiko Mantap di Masjid Ittihad Kureksari Waru

“KLB yang digelar di Deli Serdang adalah Inkonstitusi dan sangat bertentangan dengan AD/ART Partai Demokrat, Kita akan pertahankan Martabat partai dengan melakukan penolakan,”ungkap Dedi Irwansyah salah satu kader terbaik Partai Demokrat Sidoarjo, Selasa 09 Maret 2021.

BACA JUGA :  DPRD Sidoarjo Gagas Raperda Fasilitasi Pesantren, Pemkab Siap Dukung Penuh

Diungkapkan Dedi, kader dan pengurus DPC partai Demokrat Sidoarjo akan tetap solid, setia dan loyal kepada AHY selaku Ketua Umum Partai Demokrat yang sah.

“Kita akan siap turut serta bersama Ketua Umum AHY dan 34 Pengurus DPD yang menyerahkan surat penolakan Kongres Luar Biasa (KLB) ke Depkumham RI,”Tegasnya.

BACA JUGA :  Semarak Jelajah Santri NU di Lumpur Lapindo Tumbuhkan Nasionalisme dan Cinta Tanah Air

Dikatakan Dedi, upaya kudeta yang dilakukan oleh Muldoko cs sangat keji dan tidak beretika. Pertemuan orang-orang di luar pengurus tersebut berupaya menggulingkan kepengurusan sah yang sesuai dengan AD/ART, dibawah kepemimpinan AHY sebagai Ketua Umumnya.

“KLB itu Ilegal dan kita akan pertahankan Martabat partai dengan melakukan penolakan keras,”tandasnya.(cles)