SIDOARJO TERKINI
Gaya Hidup & Romantika Headline Indeks Pojok Desa

Tolak Bala Bencana Warga Sugih Waras Candi Gelar Ruwat Desa

(SIDOARJOterkini) – Sebuah ritual sedekah bumi yang dilakukan pada bulan Ruwah pada penanggalan Jawa dilaksanakan oleh masyarakat Desa Sugih Waras Kecamatan Candi. Pertunjukan wayang kulit semalam suntuk dengan lakon Wokrosono Krida oleh Ki Dalang Darmaji dari Mojokerto yang digelar di Balai desa melengkapi acara yang oleh warga dinamakan Ruwat Desa ini.

BACA JUGA :  Babinsa Koramil 0816/06 Tanggulangin Hadiri Musdes Penatarsewu

Kepala desa Sugih Waras Saiful mengatakan, Acara ruwat desa ini rutin digelar oleh warga setiap dua tahun sekali. Hal ini diyakini bisa menolak bala bencana yang akan mengancam desa Sugih Waras ini.

BACA JUGA :  Ketua TP PKK Kabupaten Sidoarjo Tekankan Sinergi Program dari Pusat Hingga ke Tingkat Desa

“Dan yang lebih utama dari acara ini, warga desa memohon kepada Tuhan Yang Maha Esa untuk senantiasa diberikan keselamatan kesejahteraan dan kemakmuran,”ujar Saiful, Minggu (20/4/2019)

BACA JUGA :  Persiapan Jembatan Bailey di Kedungpeluk Semakin Matang, Warga Desa Lega

Ditambahkannya, untuk pertunjukan Wayang kulit ini merupakan pelengkap dari acara ruwat desa ini.

“Wayang kulit itu menjadi bagian dari acara ruwatan dan sekaligus melestarikan budaya bangsa ini, “tandasnya.(uji/cles)