SIDOARJO TERKINI
Ekbis Headline Indeks Politik & Pemerintahan

Suncity Biz Sidoarjo Diproyeksikan Dongkrak Investasi dan Lapangan Kerja Baru

 

Persemian pergudangan modern KENWOOD Home

(SIDOARJOterkini) – PT Indo Purnama Investama meresmikan KENWOOD Home for Startpreneur by Suncity Biz yang merupakan Pergudangan Modern and Exclusive Startpreneur di area Porong, Sidoarjo.

Diresmikannya pergudangan dengan harga terjangkau tersebut diharapkan dapat menarik investasi dan membuka lapangan pekerjaan yang besar dalam beberapa tahun ke depan pasca Pandemi covid-19.

Owner Suncity Biz Chandra Deddy Purnama mengatakan, pergudangan yang diresmikan tersebut merupakan langkah konkrit sebagai upaya pemulihan ekonomi pasca pandemi.

BACA JUGA :  Tabrakan Beruntun, Libatkan Dua Mobil dan Satu Truk di Jalan Tol Porong

“Kami melihat sudah banyak para pengusaha yang sudah mulai berani mengembangkan bisnisnya setelah Pandemi ini, maka kami menyediakan tempat yang strategis dengan harga terjangkau,” kata Chandra Deddy.

KENWOOD Home menawarkan harga yang terjangkau, untuk itu lanjut Deddy, pihaknya mengajak para pengusaha hingga pelaku UMKM untuk berinvestasi.

“Harga KENWOOD Home lebih murah dibandingkan dengan pergudangan lain di Sidoarjo, sangat cocok untuk pengusaha yang sedang merintis berbagai macam usaha. Dilengkapi dengan berbagai macam fasilitas,”ungkapnya.

BACA JUGA :  Babinsa Koramil 0816/16 Waru Bagikan Paket Takjil Kepada Pengguna Jalan

Sementara itu Manager Marketing Suncity Biz Kornelius Evandra Bernard menyampaikan, beberapa fasilitas yang bakal dinikmati di KENWOOD Home diantaranya Creative Studio, Co-Working Space, Pick Up Ready, Free Promotion Support (VideoTron) serta fasilitas lainnya yang akan membantu meningkatkan penjualan usaha.

“Aksesnya pun sangat mudah dijangkau, hanya 1 Menit dari exit toll. Dengan harga mulai 700 jutaan,” jelas Evandra.

BACA JUGA :  Pemkab Sidoarjo Kembali Buka Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Tinggi dan Keagamaan Kuota 2.000 Penerima

Selain itu berbagai bonus menjadi nilai plus bagi para penguasa untuk memiliki aset yang bernilai jual bagi perkembangan Bisnisnya.

“Perlu diketahui, PT. Indo purnama investama merupakan perusahaan pengembang real estat yang juga anak perusahaan dari Purnama Group, yang telah terjun dalam bisnis properti selama lebih dari 15 tahun,” pungkas Evandra. (cles)