SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Pilbup Sidoarjo 2020 Politik & Pemerintahan

Solidkan Dukungan Kelana Astutik Berkonsolidasi dengan Tim Barokah Berkelas

 

(SIDOARJOterkini) – Pasangan calon nomor urut 3 Kelana-Astutik bertemu dengan para relawan Barokah Berkelas di Posko pemenangan Barokah Berkelas jalan M Duryat Sidoarjo, Kamis 3 Desember 2020.

Hadir pada kesempatan tersebut Cabup Kelana dan Cawabup Dwi Astutik, ketua pemenangan H Masnuh, ketua Tim relawan Barokah Berkelas Hj Nurkholisoh dan para Korcam se Sidoarjo.

Dalam sambutannya H Masnuh Ketua pemenangan 03, kepada seluruh relawan untuk selalu solid berjuang dan berdoa untuk kemenangan Kelana-Astutik pada 9 Desember mendatang.

BACA JUGA :  WS Danramil 0816/02 Candi Hadiri Pelantikan Perangkat Desa Kedungkendo

“Perjuangan ini harus terus dilakukan hingga mencapai kemenangan pada 9 Desember mendatang,”ucapnya.

Dikatakan Masnuh, setelah melakukan safari diberbagai daerah menemui banyak kalangan dirinya merasakan, ada kecintaan dari masyarakat Sidoarjo yang tidak terhingga kepada Kelana-Astutik.

“Mereka berharap banyak kepada Kelana-Astutik untuk melakukan perubahan Sidoarjo untuk menjadi lebih sejahtera,”ucapnya.

BACA JUGA :  Pengenalan PSIAP dan Dukung ZI-WBBM, Kanwil DJP Jawa Timur II Adakan Media Gathering

Cabup Kelana Aprillianto menyatakan, aura kemenangan telah dirasakannya seiring dengan membanjirnya dukungan kepada pasangan Kelana-Astutik.

“Insya Allah kita akan amanah dengan kepercayaan yang diberikan masyarakat untuk menjadi pemimpin Sidoarjo,”ujarnya.

Kelana mengapresiasi perjuangan yang telah dilakukan oleh para relawan untuk berusaha memenangkan pasangan Kelana-Astutik.

Sementara itu Cawabup Dwi Astutik menambahkan, sekian lama Kelana-Astutik berjuang bersama para relawan tanpa mengenal waktu secara maksimal.

BACA JUGA :  Jelang Pilkada Sidoarjo, Partai Golkar Akan Gelar Silaturahmi Kebangsaan

“Tetap berdoa tiada henti, dan kita yakin Allah tidak akan ingkar,”ucapnya.

Menurutnya, saat ini kekuatan doa adalah hal yang penting untuk meraih kemenangan, setelah melakukan ikhtiar yang maksimal.

“Semoga kehadiran Kelana-Astutik membawa kemaslahatan umat dan menjadikan Sidoarjo menjadi lebih makmur dan sejahtera,”tutupnya (st-12/cles)