SIDOARJO TERKINI
Headline Hukum & Kriminal Indeks Pendidikan & Kesehatan Politik & Pemerintahan

Warkop Yang Masih Buka Dibubarkan dan Disemprot Disinfektan, Putus Rantai Penyebaran Covid-19

(SIDOARJOterkini) – Petugas gabungan TNI Polri dan Sat Pol PP Kabupaten Sidoarjo kembali melakukan patroli untuk memberikan himbauan dan ketegasan terhadap tempat-tempat yang masih dijadikan berkumpul orang banyak dan berpotensi sebagai tempat penyebaran Covid-19, Kamis malam 26 Maret 2020.

Beberapa warung kopi di kawasan Sidoarjo terlihat masih saja buka dan belum mengindahkan himbauan pemerintah selama masa inkubasi berlangsung.

BACA JUGA :  Peringati HPN 2024, PWI Sidoarjo Bagikan 150 Paket Sembako di Desa Terdampak Banjir

“Malam ini kita kembali melakukan patroli terhadap tempat-tempat yang masih dijadikan berkumpul banyak orang,”ungkap Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji.

Dijelaskan Kapolresta, setelah melakukan pembubaran terhadap warga yang masih berkumpul di warung kopi, langsung dilakukan sterilisasi tempat dengan melakukan penyemprotan cairan disinfektan.

“SOP baru pembubaran warga yang berjumlah 10 – 50 orang, kita harus lakukan sterilisasi tempat dengan melakukan penyemprotan disinfektan ke meja, kursi ataupun yang lainnya,”ucapnya.

BACA JUGA :  Diduga Korban Tabrak Lari, Pemotor Ditemukan Luka Parah di Jalan Sidomulyo Krian

Apa yang dilakukan ini lanjut Sumardji merupakan kewajiban untuk menyadarkan warga dalam upaya memutus rantai penyebaran Covid – 19, meski masih banyak warga yang belum sadar akan bahayanya virus Corona ini dan masih terlihat berkumpul di warung kopi.

“Memang dibutuhkan edukasi, himbauan dan ketegasan kepada warga ini, semi menyelamatkan negeri ini dari Covid-19,”ujarnya.

BACA JUGA :  Tingkatkan Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 0816/10 Balongbendo Bersama Warga Tanam Jagung di Desa Singkalan

Dalam menjalankan aturan pemerintah serta maklumat dari Kapolri tentang pencegahan Covid -19, pihaknya akan memberikan ketegasan dengan membubarkan warga yang masih berkumpul hingga melakukan penutupan warung kopi.

“Kita sudah panggil para pengelola Warkop, cafe dan lainnya untuk menandatangani pernyataan tidak akan buka sampai masa inkubasi ini habis,”tandasnya. (cles)