SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Pilbup Sidoarjo 2020

Siap Dampingi Saiful Ilah, Kader Gerindra Daftar Cawabup ke PKB

image

Cawabup Hidar Assegaff saat menyerahkan berkas pendaftaran cawabup ke DPC PKB Sidoarjo.

(SIDOARJOterkini)-Kader Partai Gerindra, Hidar Assegaff mendaftar sebagai calon wakil bupati (cawabup) ke DPC PKB Sidoarjo. Meski dari kader partai lain, Hidar mengaku siap mendampingi cabup Saiful Ilah.

Ketua Gardu Prabowo Jawa Timur itu mengaku jika dia serius dalam mendaftar cawabup. Bahkan, tim suksesnya sudah membuat nama pasangan yang disingkat SAHID (Saiful Ilah-Hidar Assegaff).

Hidar mengembalikan formulir pendaftaran cawabup ke Kantor DPC PKB Sidoarjo di Jalan Airlangga, Kamis (28/5/2015) sekitar pukul 14.30 WIB. Dengan diiringi puluhan kader Gerindra dan tim suksesnya, Hidar diterima langsung oleh Ketua Desk Pilkada PKB Sidoarjo H.Imam Rohmad dan sekretaris Desk Pilkada PKB Sidoarjo Abdillah Nasikh.

BACA JUGA :  Gelar Halalbihalal dengan Insan Pers, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Kenalkan Produk Ramah Lingkungan

Sebelum menyerahkan berkas pendaftaran, Hidar Asssegaff dan timnya berdoa bersama dan makan nasi kuning. “Gambar SAHID merupakan ide tim sukses saya. Saya kira cocok karena mempunyai arti Bahagia,” ujar Hidar.

Hidar melanjutkan, dengan adanya kader Gerindra mendaftar cawabup ke PKB diharapkan bisa sejalan. Terutama visi dan misi dalam membangun Sidoarjo.

Sebagai tokoh muda Gerindra, Hidar mengaku siap untuk menyukseskan pembangunan di Sidoarjo dibawah kepemimpinan Saiful Ilah. “Saya akan melengkapi program Pak Saiful Ilah dalam membangun Sidoarjo,” tandasnya.

Ditanya apakah dia sudah mendapat restu dari petinggi Gerindra?, sambil tersenyum Hidar mengaku jika saat ini prosesnya masih pendaftaran. Namun, dia optimis jika Gerindra dan PKB bersatu di Sidoarjo, pembangunan di Kota Delta ini akan semakin baik.

BACA JUGA :  Pemkab Sidoarjo Latih Budidaya Bebek Pedaging dan Beri Anakan Bebek Pedaging Peking Gratis Kepada Gapoktan

Ketua deks Pilkada PKB Sidoarjo H.Imam Rohmad mengaku jika Hidar merupakan cawabup yang pertama mengembalikan berkas pendaftaran. “Semuanya tergantung DPP, jika Allah mengijinkan Pak Saiful Ilah bisa bersanding dengan Pak Hidar sebagai cawabupnya,” tandas kontraktor gaek itu.

Sedangkan sampai Kamis (28/5/2015), sudah enam orang yang mengambil formulir pendaftaran cawabup. Untuk yang mengembalikan formulir baru cawabup Hidar Assegaf.

Sekedar diketahui, Hidar Assegaff sebelumnya juga mendaftar cabup ke Partai Gerindra dan Partai Nasdem. Namun, ketika dua partai itu belum menurunkan rekom, pria yang juga pengusaha reklame, showrom mobil dan perusahaan security ini mendaftar cawabup ke DPC PKB Sidoarjo untuk mendampingi Saiful Ilah.

BACA JUGA :  Mempererat Kebersamaan, Danramil 0816/09 Krian Hadiri Sholawatan Burdah 'Al-Masyhuri' di Desa Sidomulyo

Kenapa Hidar Assegaff mendaftar cawabup ke PKB untuk mendampingi Saiful Ilah. Selain ingin membangun Sidoarjo bersama Saiful Ilah, Hidar punya alasan lain yang belum bisa dipublikasikan.

Tentunya, pilihan Hidar untuk mendaftar cawabup ke PKB sudah melalui pertimbangan matang dan restu dari petinggi partai yang didirikan Prabowo itu. “Langkah saya mendaftar cawabup ke PKB, bukan atas nama Hidar Assegaff tapi kader Gerindra,” tegas Hidar.(st-12)