SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Pendidikan & Kesehatan

Semarak Olimpiade Matematika Muhammadiyah, Peserta Diharapkan Bermental Juara

IMG_20160423_184631_122
(SIDOARJOterkini) – Ratusan siswa-siswi Sekolah Dasar (SD) dan Madrasah Ibtidaiyah (MI) Muhammadiyah se-Kabupaten Sidoarjo, ikuti Olimpiade Matematika Muhammadiyah Sidoarjo (OMMS) di Gelanggang Olah Raga Tenis Indoor, Sidoarjo, Sabtu (23-04-2016).

Acara yang digelar oleh Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) ini, disambut antusias oleh sebanyak 1198 pelajar, Siswa siswi kelas satu sampai kelas lima di 19 SD dan MI Muhammadiyah se-Kabupaten Sidoarjo. Nampak dari keseriusan seluruh peserta dalam mengisi soal yang diberikan panitia.

BACA JUGA :  Pemkab Sidoarjo Kembali Buka Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Tinggi dan Keagamaan Kuota 2.000 Penerima

“Olimpiade ini terdapat satu babak dan langsung kita umumkan para pemenangnya. Jadi, nanti per jenjang kelas ada pemenangnya sendiri-sendiri. Dari juara satu, dua, tiga dan spesial award,” terang Muhammad Khoiron, Ketua Panitia Olimpiade.IMG_20160423_094315

Saat penilaian, lanjut Khoiron, akan ada tampilan-tampilan lomba kreatifitas show meliputi Vokal, Tari, band dan peragaan musik angklung. “Kalau untuk kreatifitas show ini, kita nilai per sekolah,” tambahnya.

Sementara itu, Ahmad Irjik, Ketua MKKS Muhammadiyah Sidoarjo mengatakan, Olimpiade yang digelar oleh Muhammadiyah tidak hanya Matematika saja, melainkan ada Olimpiade Ismuba Al Islam, Olimpiade Olah Raga dan Olimpiade Kesenian Budaya.

BACA JUGA :  Anggota Persit KCK Ranting 03 Koramil/02 Candi Bagikan Takjil ke Pengguna Jalan

“Kalau olimpiade seperti Bahasa Inggris itu kita lakukan di internal kita dan yang Olimpiade Kesenian Budaya, ini masih rencana,” ujar alumni IAIN Surabaya ini.

Pemenang dalam olimpiade ini nantinya akan diseleksi lagi untuk menyiapkan kader-kader yang diikutkan ke olimpiade-olimpiade taraf Nasional dan Internasional. Selain itu, secara perseorangan, para peserta ini diharapkan mempunyai mental juara.

BACA JUGA :  Pengenalan PSIAP dan Dukung ZI-WBBM, Kanwil DJP Jawa Timur II Adakan Media Gathering

“Seumpama nanti ada even-even, peserta kita sudah siap dan saya berharap bisa mewakili kabupaten Sidoarjo untuk maju ke taraf International,” harapnya.

Tidak hanya itu saja, selain peserta, para kepala sekolah dan guru Muhammadiyah dalam olimpiade ini juga memanfaatkan sebagai ajang silaturohmi. “Dengan saling bersilaturrahmi, kita akan selalu mendapat informasi-informasi dari guru satu ke guru-guru yang lain.(alf)