SIDOARJO TERKINI
Gaya Hidup & Romantika Headline Indeks

Selama Puasa, Kafe Redup Juga Harus Tutup

Wakil Bupati Sidoarjo HMG. hadi Sutjipto
Wakil Bupati Sidoarjo HMG. hadi Sutjipto

SIDOARJO- Selama bulan puasa, semua tempat hiburan harus tutup. Termasuk kafe redup yang banyak bermunculan di pinggiran Sidoarjo juga dilarang buka selama umat islam menjalankan ibadah puasa.

Menindaklanjuti hal itu,  Pemkab Sidoarjo akan memberikan surat edaran terhadap tempat hiburan di Sidoarjo agar tutup. “Penutupan tersebut harus dilakukan sebulan penuh untuk menghormati pelaksanaan puasa,” ujar Wakil Bupati Sidoarjo HMG. Hadi Sutjioto.

BACA JUGA :  Jelang Pilkada Sidoarjo, Partai Golkar Akan Gelar Silaturahmi Kebangsaan

Pemkab tidak akan memberikan toleransi kepada tempat hiburan manapun di Sidoarjo untuk beraktivitas selama Ramadan. Dan, surat edaran dari Bupati Sidoarjo tersebut akan secepatnya diberikan kepada semua tempat hiburan di Kota Delta.

Pemkab tidak akan bersikap lunak terhadap tempat hiburan, termasuk kafe redup saat Ramadan. Termasuk memberikan waktu jam buka lebih sedikit saat Ramadan. “Tidak ada jam buka untuk semua tempat hiburan selama bulan puasa,” ucapnya.

BACA JUGA :  Pemkab Sidoarjo Kembali Buka Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Tinggi dan Keagamaan Kuota 2.000 Penerima

Jika masih ada yang nekad buka, Pemkab akan memberikan peringatan bahkan tindakan tegas terhadap tempat hiburan. Satpol PP juga akan melakukan sweeping terhadap tempat hiburan yang membandel untuk buka. “Jangan berani-berani buka karena aturannya sudah ada,” tegas Hadi Sutjipto.

BACA JUGA :  Polisi Ringkus Dua Pengedar Sabu Di Kamar Kos Kawasan Gedangan

Pria yang akrab disapa Pak Tjip tersebut menambahkan, tempat yang selama ini dijadikan ajang mesum juga menjadi target penertiban. Baik itu menjual minuman keras (miras) hingga café remang-remang akan menjadi target. (st-14)