SIDOARJO TERKINI
Pendidikan & Kesehatan

Selain Dzikir Akbar Virtual, Siswa MINU Pucang Buat Ucapan Hari Santri

Arzachel Jevera, siswa MINU Pucang Sidoarjo

(SIDOARJOterkini)- Meski masih Pandemi Covid-19, namun tidak menghalangi siswa-siswi Madrasah Ibtidaiyah Nahdlatul Ulama (MINU) Pucang, Sidoarjo untuk mengituki Peringatan Hari Santri Tahun 2020. Selain kegiatan yang dilaksanakan secara virtual, siswa-siswi MINU Pucang juga membuat ucapan Hari Santri dengan tagline “Santri Sehat Indonesia Kuat”.

Jika peringatan Hari Santri tahun lalu, beragam kegiatan digelar di sekolah. Kali ini, serangkaian kegiatan Istighosah dan Dzikir Akbar berlangsung Live Streaming melalui chanel Youtube sekolah. Siswa-siswi wajib mengikuti kegiatan ini dari rumahnya masing-masing.

Bagi siswa kelas I, Peringatan Hari Santri 2020 ini merupakan yang pertama kali mereka ikuti. Siswa mulai pagi sudah membuka chanel Youyube MINU Pucang. “Semua siswa diwajibkan mengikuti peringatan Hari Santri secara Virtual,” himbau salah satu wali kelas MINU Pucang yang dikirim di grup WhatsApp (WA) siswanya.

BACA JUGA :  Pemkab Sidoarjo Kembali Buka Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Tinggi dan Keagamaan Kuota 2.000 Penerima

Sedangkan, istighosah dimulai pukul 12.30 sampai 13.15 WIB, dengan dipandu guru sekolah, dilanjutkan dengan Dzikir dan doa serta ditutup dengan sholat Ashar. Siswa-siswi juga membuat ucapan Hari santri yang dikirim ke grup WhatsApp WA kelasnya.
Siswa-siswa sejak pagi sudah bersiap mengikuti Istighosah dan Dzikir bersama lewat Youtube.

Azarine Queena, siswa MINU Pucang

Tentu saja, mereka minta kepada orangnya dibukakan chanel Youtube, adapula yang sudah bisa membuka chanel Youtube sendiri. “Kita buka Youtube di TV aja biar layarnya besar,” ujar Azarine Queena yang kebetulan se rumah dan satu kelas dengan Arzachel Jevera di 1PC 11 MINU Pucang.

BACA JUGA :  Pemkab Sidoarjo Kembali Buka Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Tinggi dan Keagamaan Kuota 2.000 Penerima

Azarine dan Arzachel Jevera juga minta ke ibunya dibuatkan ucapan Selamat Hari Santri yang kemudian dikirim ke grup WA kelasnya. “Teman-teman banyak yang buat ucapan Hari Santri, aku dibuatin juga ya,” pinta Azarine ke ibunya.

Bahkan, dua bocah kembar ini sempat menanyakan kepada ibunya, apa itu Hari Santri. “Santri itu, anak yang rajin Sholat dan mengaji,” jawab ibunya sembari tersenyum.

BACA JUGA :  Pemkab Sidoarjo Kembali Buka Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Tinggi dan Keagamaan Kuota 2.000 Penerima

Saking senangnya dibuatkan ucapan Hari Santri, Arzachel membuat ucapan Hari Santri itu sebagai foto status di WA-nya. Ibunya juga bercerita, biasanya kalau tidak ada Virus Corona, peringatan Hari Santri ada beragam kegiatan yang digelar di sekolah. Bahkan, ketika dua bocah itu masih TK, juga mengikuti peringatan Hari Santri yang digelar di GOR Delta Sidoarjo. “Dulu kan ada kirab di GOR, oh itu ya Hari Santri,” seloroh Azarine mengingat saat mengikuti kegiatan Hari Santri saat masih TK. (st12/cles)