SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Pojok Desa Politik & Pemerintahan

Sebanyak 128 KPM Desa Kedung Banteng Tanggulangin Terima BLT-DD

 

(SIDOARJOterkini) – Berkah bagi para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Desa Kedung Banteng Kecamatan Tanggulangin, menjelang Lebaran mendapatkan bantuan langsung tunai dari Pemerintah desa setempat sebagai kompensasi pandemi Covid-19.

PJ Kepala Desa Kedung Banteng Yasin mengungkapkan, sebanyak 128 KPM menerima bantuan langsung tunai dana desa (BLT-DD) Kedung anteng anggaran 2022.

BACA JUGA :  Babinsa Koramil 0816/01 Sidoarjo Kota dan  Warga Bersihkan Puing Rumah Warga Sekardangan yang Roboh

“Setiap KPM menerima BLT-DD 3 bulan sekaligus senilai Rp 900 ribu,”ungkap Yasin di sela pebagian BLT-DD di Pendopo Desa Kedung Banteng, Senin 11 April 2022.

BACA JUGA :  Danramil 0816/05 Tulangan Hadiri Halal Bi Halal Bersama Forpimka

Yasin berharap, para penerima BLT-DD memanfaatkan bantuan yang diterima dengan baik, apalagi menjelang lebaran.

“Belanjakan untuk kebutuhan pokok keluarga seperti beras dan lain-lain,”ucapnya.

Dirinya juga menghimbau kepada warga Kedung Banteng untuk menjalankan hidup sehat, sering berolah raga, mengkonsumsi makanan yang bervitami serta disiplin menjalankan prokes.

BACA JUGA :  Halal Bi Halal Tiga Pilar di Kecamatan Sukodono

“Karena hal tersebut bisa meningkatkan imun tubuh yang membuat kita terhindar dari berbagai penyakit,”tandasnya. (nic/cles)