SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Pendidikan & Kesehatan Politik & Pemerintahan

Satgas Covid-19 dan 3 Pilar Kecamatan Tanggulangin Gelar Vaksinasi di Desa Kalitengah

 

(SIDOARJOterkini) – Vaksinasi Covid-19 dilakukan Dinas Kesehatan Sidoarjo kepada 150 orang warga Kalitengah. Hal tersebut merupakan upaya dari tiga pilar Kecamatan Tanggulangin untuk memutus rantai penyebaran Covid-19, Sabtu 12 Juni 2021.

Kepala UPT Puskesmas Tanggulangin dr Erni mengatakan, tim gugus tugas Covid-19 Sidoarjo bersama tiga pilar Kecamatan Tanggulangin bergerak cepat untuk melaksanakan vaksinasi -19, menyusul terjadinya lonjakan kasus Covid-19 di beberapa daerah.

BACA JUGA :  Kapolresta Sidoarjo Sambut Hangat Kunjungan Pelajar TK

“Vaksinasi Covid-19 dimaksudkan untuk menekan penyebaran virus Corona,”ungkapnya.

Ditambahkan Erni, setelah ditemukannya virus corona dengan varian baru yang sudah masuk ke beberapa daerah, pihaknya bersama tiga pilar tidak mau kecolongan, dan semakin gencar menggelar vaksinasi dan terus menghimbau masyarakat untuk jalankan Prokes.

BACA JUGA :  Halal Bi Halal Tiga Pilar di Kecamatan Sukodono

“Semoga semua warga mendukung hal tersebut dan bersedia untuk divaksin,”ucapnya.

Sementara itu Babinsa Tanggulangin Sertu Eko mengatakan, upaya untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 harus didukung penuh oleh masyarakat, agar virus yang mematikan itu segera hilang dari negeri tercinta.

BACA JUGA :  Usai Libur Lebaran, Kapolresta Sidoarjo Cek Pelayanan Samsat

“Tetap menjalankan Prokes yang dianjurkan pemerintah meski sudah divaksin. Jaga diri, Keluarga dan lingkungan untuk tetap sehat agar kita bisa melewati wabah ini”tandasnya.(nic/cles)