SIDOARJO TERKINI
Headline Hukum & Kriminal Indeks Pojok Desa

Sasaran Fisik Selesai Sebelum Upacara Penutupan TMMD

 


(SIDOARJOterkini) – Sudah tiga pekan Satgas TMMD Ke 114 Tahun 2022 Kodim 0816/Sidoarjo melaksanakan sasaran pembangunan baik fisik maupun non fisik di Desa Rejeni Kecamatan Krembung Sidoarjo.

Dengan semangat Gotong royong melibatkan Ormas dan warga serta Pemkab, Personil TNI berupaya merampungkan berbagai sasaran pembangunan sebelum program TMMD ditutup.

BACA JUGA :  Diduga Korban Tabrak Lari, Pemotor Ditemukan Luka Parah di Jalan Sidomulyo Krian

Pasi Teritorial Kodim 0816/Sidoarjo Kapten Chb Kamsuri menjelaskan, sasaran pembangunan baik fisik maupun non fisik hampir selesai dilaksanakan.

BACA JUGA :  Peringati HPN 2024, PWI Sidoarjo Bagikan 150 Paket Sembako di Desa Terdampak Banjir

“Dengan dukungan dan partisipasi masyarakat, Satgas TMMD terus bersemangat menyelesaikan sasaran pembangunan sebelum upacara penutupan TMMD dilaksanakan,”tegasnya.

Dijelaskan Kapten Chb Kamsuri, pekerjaan rehab rumah tidak layak huni (RTLH), pavingisasi dan gorong-gorong serta pekerjaan fisik lainnya akan segera diselesaikan sebelum target waktu yang ditetapkan.

BACA JUGA :  Pemkab Sidoarjo Latih Budidaya Bebek Pedaging dan Beri Anakan Bebek Pedaging Peking Gratis Kepada Gapoktan

“Semangat bahu-membahu antara TNI dan masyarakat membuat kami semakin yakin bisa menyelesaikan sisa pekerjaan fisik sebelum upacara penutupan TMMD dilaksanakan,”pungkasnya. (cles)