SIDOARJO TERKINI
Headline Hukum & Kriminal Indeks Pojok Desa

Saat Masak Lontong, Rumah Warga Bangah Gedangan Ludes Terbakar

(SIDOARJOterkini) – Kebakaran hebat menimpa rumah milik Mudjiati (60) di Jalan Aryo Bebangah RT 15/RW 03 Desa Bangah Kecamatan Gedangan terbakar. Bagian belakang rumah luluh lantak dilalap sijago merah. Senin 26 Oktober 2020.

Kanit Reskrim Polsek Gedangan Ipda Supratman mengatakan saat itu pemilik rumah sedang memasak lontong, dan ditinggal ke toko membeli kopi.

BACA JUGA :  Pertamina dan PGN SOR III Pastikan Ketersediaan Gas Bumi dan Kesiapan Satgas RAFI 2024

“Saat di tinggal ke toko itulah, korban melihat ada asap tebal yng keluar dari atap rumahnya,” ucapnya, Selasa 27 Oktober 2020.

Korbanpun terkejut dan berteriak minta tolong saat melihat api telah membesar di sekitar dapur rumahnya. wargapun berdatangan mencoba melakukan pemadaman dengan alat seadanya, dan api semakin membesar.

BACA JUGA :  Anggota Persit KCK Ranting 03 Koramil/02 Candi Bagikan Takjil ke Pengguna Jalan

Pemadam Kebakaran dari BPBD Kabupaten Sidoarjo tiba di lokasi kebkaran usai dihubungi warga. Empat unit mobil Damkar diterjunkan.

BACA JUGA :  Berkah Ramadhan, Anggota Koramil dan Persit 0816/01 Sidoarjo Bagikan Paket Takjil

“Kita lakukan lokalisir titik api karena kebakaran berada di daerah padat pemukiman,”ungkap Eko Petugas Pusdalops BPBD Sidoarjo.

Petugas PMK berhasil memadamkan api setelah berjibaku selama satu jam.

“Diduga kebakaran disebabkan slang kompor gas yang bocor,”tandasnya. (cles)