SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Pendidikan & Kesehatan Pojok Desa Politik & Pemerintahan

RSUD Sidoarjo Belum Bisa Menerima Pasien Covid-19 dari Luar Sidoarjo

(SIDOARJOterkini) – Sejak seminggu terakhir pasien Covid-19 di Sidoarjo terus mengalami penambahan untuk itu RSUD Sidoarjo belum bisa menerima pasien rujukan Covid-19 dari luar kabupaten Sidoarjo. hal tersebut diungkapkan Direktur RSUD Sidoarjo, dr. Atok Irawan, Senin 28 Desember 2020.

Dikatakan dr Atok, masih ada puluhan pasien Covid-19 yang belum ditempatkan di ruang isolasi dan masih tergolek di ruang UGD.

BACA JUGA :  Pemkab Sidoarjo Kembali Buka Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Tinggi dan Keagamaan Kuota 2.000 Penerima

“Minggu kemarin ada 207 pasien Covid-19 yang dirawat di RSUD Sidoarjo dan terus mengalami peningkatan, bahkan sekitar 41 pasien yang di ruang UGD,”ucapnya.

Beberapa pasien sudah mulai mendapatkan kamar penanganan, total yang dirawat berjumlah 206 pasien dan yang belum mendapat kamar berjumlah 37 pasien.

Dijelaskan Dr Atok, RSUD Sidoarjo dalam sepekan terakhir belum bisa menirama pasien rujukan dari luar daerah hal tersebut disebabkan jumlah pasien Covid-19 di Sidoarjo jumlahnya mengalami peningkatan.

BACA JUGA :  Anggota Persit KCK Ranting 03 Koramil/02 Candi Bagikan Takjil ke Pengguna Jalan

“Karena begini, kadang pasien datang sendiri dengan kondisinya yang sudah mulai menurun dan perlu penanganan segera. Itu rata-rata dari daerah Sidoarjo,” terangnya.

RSUD Sidoarjo sudah menyiapkan sekitar 175 bed untuk pasien covid-19. Namun seiring perkembangan peningkatan kasus covid-19, kapasitas bed ditambah sebanyak 205 bed.

BACA JUGA :  Polisi Ringkus Dua Pengedar Sabu Di Kamar Kos Kawasan Gedangan

“Kita tidak mungkin menambah bed lagi, karena pasien bukan covid-19 juga terus bertambah. Misal, panas, diare karena memang kondisi saat ini musim hujan. Thypus dan lain-lain. Semoga hari ini ada pasien yang bisa dipulangkan. Sehingga pasien yang ada di kamar UGD bisa dipindahkan ke ruang khusus covid-19,” pungkasnya.(cles)