SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Politik & Pemerintahan

Persiapan Uji Coba Jalur KA Porong, Daops 8 Percepat Perbaikan Rel

Petugas KAI Daops 8 sedang mengecek rel setelah terendam banjir di kawasan Porong
Petugas KAI Daops 8 sedang mengecek rel setelah terendam banjir di kawasan Porong

(PORONGterkini) – Sepekan pasca Rel KAI terendam banjir, PT KAI Daops 8 Surabaya kebut proses perbaikan Jalur Rel yang tergenang banjir di sepanjang Jalan Raya Porong. Rabu (17-02-2016).

Suprapto, Humas Daops 8 Surabaya mengatakan, perbaikan jalur sepanjang 700 meter antara Stasiun Tanggulangin sampai Stasiun Porong ini akan segera terselesaikan. Oleh karena itu, dirinya optomis bahwa besok Kamis (18-02-2016) jalur yang sempat melumpuhkan 30 kereta itu dapat segera dioperasikan kembali.

BACA JUGA :  Tabrakan Beruntun, Libatkan Dua Mobil dan Satu Truk di Jalan Tol Porong

“Kondisi jalur porong sidoarjo alhamdulillah siang ini menglami kemajuan, tinggi air mulai surut. Ketinggiannya 8 centimeter. Nah, ini masuk batas aman untuk dilalui kereta api,” Terang Suprapto, Humas Daops 8 Surabaya.

Hingga saat ini, lanjut Suprapto, pihaknya masih memastikan amannya jalur kereta api. Karena badan rel sudah seminggu terendam banjir, membuat Rel Kereta Api bengkok akibat penurunan tanah. Selain itu, setelah pekerjaan malam ini selesai, dirinya akan melakukan uji coba dengan menggenakan gerbong non penumpang.

BACA JUGA :  Truk Tabrak Motor di Jalan Sidorejo Krian, Pengendara Luka Serius

“Kami terus memantau perbaikan rel. Baik itu badan rel maupun rel iti sendiri,” Pungkas Suprapto.

BACA JUGA :  Pemkab Sidoarjo Kembali Buka Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Tinggi dan Keagamaan Kuota 2.000 Penerima

Sementara itu, kondisi terakhir banjir yang menggenangi Jalan Raya Propinsi Surabaya-Malang sudah mulai surut dan air mengalir ke sisi jalur Rel Kereta Api yang berada di sisi timur jalan. Namun, Jalan raya porong itu sendiri masih belum dibuka untuk kendaraan umum. (alfan)