SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Pilbup Sidoarjo 2020 Politik & Pemerintahan

Perbaikan Infrastruktur Jalan dan Peningkatan SDM Menjadi Progam Prioritas Gus Muhdlor-Subandi

 

(SIDOARJOterkini) – Masalah infrastruktur jalan di Sidoarjo, seringkali menjadi keluhan dari masyarakat. Selain berlubang, di beberapa titik juga kerap kali menimbulkan kemacetan.

Ahmad Muhdlor Ali Calon Bupati Sidoarjo mengatakan, perbaikan jalan akan menjadi salah satu program prioritas, sebab ini menyangkut kebutuhan semua masyarakat Kota Delta.

“Jalan raya di daerah Sidoarjo barat dan selatan banyak yang berlubang dan kurang layak. Ini yang akan kami perbaiki. Karena dari situ kepedulian pemerintah akan diperhitungkan warganya,” Kata Gus Muhdlor saat menghadiri Konsolidasi PAC PKB Tulangan, 20 Oktober 2020.

BACA JUGA :  Jelang Pilkada Sidoarjo, Partai Golkar Akan Gelar Silaturahmi Kebangsaan

Sementara, di Wilayah Kecamatan Tulangan, Kata Gus Muhdlor, masih banyak jalan yang berlubang. Sebagai warga yang berdomisili Tulangan, pihaknya merasa prihatin. Dan akan segera diperbaiki, ketika sudah terpilih menjadi Bupati Sidoarjo.

“Nanti, apabila saya diamanahi memimpin Sidoarjo, jalan disini akan kami beton, agar tidak setiap tahun hanya melakukan tambal sulam, termasuk jalan yang rawan genangan air, kami akan beton juga,” Katanya.

BACA JUGA :  Babinsa Koramil 0816/16 Waru Bagikan Paket Takjil Kepada Pengguna Jalan

Selain peningkatan kualitas infrastruktur, hal lain yang juga harus diperhatikan untuk masyarakat Sidoarjo ialah peningkatan kualitas SDM. Gus Muhdlor mengatakan, cukup banyak warga khususnya diwilayah pinggiran seperti di Tulangan, tingkat pendidikan yang ditempuh masih banyak di strata SMA.

“Ini juga jadi hal penting yang jadi sorotan kami. Nanti kami akan bantu mendapatkan beasiswa agar bisa meningkatkan jenjang pendidikannya. Termasuk juga memberikan pelatihan-pelatihan untuk menambah skill mereka,” jelasnya.

BACA JUGA :  WS Danramil 0816/02 Candi Hadiri Pelantikan Perangkat Desa Kedungkendo

Pada kesempatan yang sama, Dhamroni Chudlori Ketua PAC PKB Kecamatan Tulangan menjelaskan, tugas utama yang harus jadi perhatian pemerintah ialah bagaimana peningkatan kualitas pendidikan dan kesehatan warganya.

Selain itu, peningkatan sarana infrastruktur juga harus diperhatikan. Sebab hal tersebut sangat berdampak banyak untuk masyarakat.

“Karena peningkatan infrastruktur inikan akan menunjang juga pada pola dan tingkat perekonomian daerah. Makanya kemudian kalau berbicara investasi, infrastruktur harus memadai,” ujar politisi dari PKB tersebut. (pung/cles).