SIDOARJO TERKINI
Headline Hukum & Kriminal Indeks Pojok Desa

Pencuri Sepeda Angin di Tempel Krian Tertangkap dan Nyaris Dimassa

Tersangka saat di Mapolsek Krian

(SIDOARJOterkini) – Nasib apes dialami Wahyu Utomo (37) warga Dsn. Sepanyul RT.05 RW.03 Ds. Sepanyul Kec. Gudo Kab. Jombang, harus babak belur  dan nyaris dimassa, setelah kepergok warga saat mencuri sepeda angin di Jalan kampung Desa Tempel Kecamatan Krian Sidoarjo. atas perbuatannya, Pelakupun harus mendekam di sel Tahanan Mapolsek Krian, Selasa sore 23 Februari 2021.

BACA JUGA :  Operasi Ketupat Berakhir, Kapolresta Sidoarjo Apresiasi Seluruh Personel

Informasi yang dihimpun SIDOARJOterkini.com menyebutkan, pelaku mencuri sepeda angin merk Polygon milik AP (14) Warga setempat yang diparkir di depan rumahnya yang tidak berpagar. Oleh pelaku, sepeda tersebut dituntun dan kemudian dinaiki hingga menuju jalan kampung.

BACA JUGA :  Tak Kuat Nahan Nafsu, Pria Berkeluarga Asal Sambibulu Taman Nekat Begal Payudara Seorang Mahasiswi

“Saat itulah pemilik sepeda tersebut mengetahui kalau sepeda angin miliknya dinaiki oleh pelaku,”kata salah satu warga setempat.

Korbanpun langsung berteriak maling, tentu saja teriakan tersebut mengundang warga. Pelaku yang dikejar sempat berusaha melarikan diri, namun warga berhasil menangkapnya dan berkali-kali menghadiahi bogem mentah. Wargapun akhirnya melaporkan kejadian tersebut ke Mapolsek Krian.

BACA JUGA :  Danramil 0816/05 Tulangan Hadiri Halal Bi Halal Bersama Forpimka

“Anggota Reskrim langsung datang ke lokasi dan mengamankan pelaku beserta barang bukti sebuah sepeda gunung merk Polygon warna hitam biru , dan saat ini pelaku telah ditahan di Mapolsek Krian,”ungkap Kapolsek Krian Kompol Mukhlason, Rabu 24 Februari 2021.(cles)