(SIDOARJOterkini) – Kebakaran hebat hingga menelan korban jiwa menimpa CV AM Nanda Putra, sebuah gudang pembuatan scafolding yang beralamatkan Desa Kramat jegu Rt 03 RW 06 Kec. Taman, sekitar pukul 10.30, Rabu 15 Januari 2020.
Dari informasi yang dihimpun di lokasi menyebutkan, kebakaran terjadi di ruangan pengecatan scafolding yang di dalamnya terdapat bahan yang mudah terbakar seperti thinner. Ada 8 unit mobil Damkar dari pos Krian, Waru, Buduran dan Sidoarjo diterjunkan ke lokasi untuk memadamkan kobaran api.
Diketahui, korban meninggal bernama Marem (46) warga Desa Penataran, Kecamatan Nglegok, Blitar.
“Ada 1 orang korban meninggal dan 8 orang luka saat ini dalam perawatan medis,”ungkap Kapolsek Kompol Himawan Setyawan.
Dijelaskan Kapolsek Taman, pihaknya tengah melakukan penyelidikan terkait penyebab kebakaran tersebut di lokasi. termasuk mengamankan beberapa barang bukti yang ada di lokasi.
“Korban meninggal telah dievakuasi ke Rumah sakit Bhayangkara Polda Jatim untuk dilakukan otopsi, sementara 3 korban luka berat dirujuk ke RS Dr Sutomo Surabaya dan 5 korban luka ringan dirawat di RS Arofah Sukodono,”tegasnya. (cles)