SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Politik & Pemerintahan

Muscab PKB Sidoarjo, Muhaimin Iskandar Siap Usung Halim Sebagai Calon Gubernur Jatim

DSCF1598

(SIDOARJOterkini) – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) solid memilih Abdul Halim Iskandar untuk maju dalam Pemilihan Gubernur Jawa Timur 2018 nanti. Meski telah mencalonkan nama Pak Halim dalam ajang Pilgub, PKB mengaku masih akan mencari pasangan yang nantinya akan mendampingi Pak Halim dengan membuka peluang berkoalisi dengan partai lain.

Kepastian PKB mengusung Pak Halim disampaikan secara langsung oleh Ketua DPP PKB, Muhaimin Iskandar usai membuka acara Musyawarah Cabang DPC PKB Kabupaten Sidoarjo di The Sun Hotel, Senin (23-05-2016). Muhaimin mengharap Pak Halim terus mempersipkan diri sehingga nanti dalam pelaksanaan Pemilihan Gubernur Jatim, dirinya benar-benar menjadi figur yang diinginkan oleh masyarakat.

BACA JUGA :  Kemenkumham Jatim Sambut Baik Monev Pelayanan Pemasyarakatan Bulan Ramadhan

“Yang penting Pak Halim mempersiapkan diri dengan matang. Pengurus-pengurus mulai dari tingkat desa juga nanti yang menentukan,” ujarnya.

BACA JUGA :  Pemotor Asal Sukodono Luka Berat, Usai Tabrak Truk Trailer di Jalan Klagen Krian

Terkait pasangan yang akan mendampingi Pak Halim dalam Pilgub 2018, Muhaimin mengaku pihaknya belum menentukan nama. PKB masih terus menjalin komuniasi dengan partai-partai lain untuk menentukan siapa yang berkompeten maju bersama Pak Halim. “(Pendampingnya,red) belum ada. Pasti kita akan berkoalisi dengan partai lain,” imbuhnya.

Meski Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur masih akan berlangsung pada tahun 2018 mendatang, sejumlah nama kini mulai bermunculan. Salah satunya PKB yang telah memastika satu nama untuk maju dalam pesta demokrasi tersebut. Nama-nama lain yang muncul diantarnya adalah duet Pak Halim dan Menteri Sosial, Khofifah Indar Parawansa. Namun dengan tegas, Muhaimin menyatakan bahwa pihaknya belum mengetahui nama Khofifah akan kembali dimunculkan dalam kertas suara Pilgub Jatim 2018. (alf)