SIDOARJO TERKINI
Headline Hukum & Kriminal Indeks

Mesin ATM di Minimarket Sidoarjo Dibobol, Ratusan Juta Raib

 

Foto Ilustrasi ist

(SIDOARJOterkini) – Pelaku kejahatan semakin nekat, betapa tidak mesin ATM yang ditempatkan di minimarket wilayah Sidoarjo berhasil dibobol. Kerugian mencapai Rp 368 Juta. Ada 2 mesin ATM yang dibobol oleh pelaku sebanyak tiga kali.
Kasus tersebut tengah ditindaklanjuti oleh pihak berwajib.

Kasi Humas Polresta Sidoarjo, Iptu Tri Novi Handono membenarkan adanya kejadian pencurian uang di dua ATM yang berada di minimarket wilayah Sidoarjo tersebut. Pihak perusahaan jasa maintenance ATM, yang dirugikan itu, telah melaporkan kejadian tersebut ke SPKT Polresta Sidoarjo.

“Iya, perwakilan perusahaan jasa itu, sudah melaporkan pencurian itu ke Polresta,” terangnya, Sabtu (25/06/22).

BACA JUGA :  Posko Lebaran Ditutup, Bandara Internasional Juanda Layani 700 Ribu Penumpang

Kejadian pencurian uang di ATM tersebut diketahui staf perusahaan jasa maintenance ATM pada beberapa hari yang lalu. Ketika itu mendapati adanya kejanggalan pada saat aktifitas bongkar brangkas mesin ATM di kawasan Gedangan tanpa instruksi dari perusahaan.

Mengetahui kejadian tersebut, selanjutnya pihak Perusahaan memastikan keadaan brangkas tersebut. Dengan cara melakukan pengecekan kondisi mesin, dan historis aktifitas mesin serta rekaman CCTV. Dan dari hasil audit internal tersebut, ternyata diketahui bahwa ada salah satu oknum perusahaan jasa maintenance ATM tersebut melakukan tindakan curang.

BACA JUGA :  Jasad Bapak Anak yang Tenggelam di Sungai Mas Banjar Pertapan Taman Berhasil Ditemukan

Dengan cara, tanpa melalui ijin perusahaan mengambil uang pada mesin ATM sebanyak 2 kali di minimarket yang berada di Gedangan. Dari dua kali pencurian itu, total uang yang diambil pelaku sebesar Rp 195, 2 juta rupiah. Selanjutnya petugas audit internal perusahaan juga memeriksa historis semua mesin ATM.

Ternyata petugas juga menemukan transaksi janggal di mesin ATM yang terletak di minimarket wilayah kecamatan Taman, Sidoarjo. Dari mesin ATM di wilayah Taman itu, total uang yang hilang sejumlah Rp 172 juta. Setelah ditotal perusahaan jasa maintenance mesin ATM itu berjumlah Rp 368 juta rupiah.

BACA JUGA :  Kemenkumham Jatim Dukung Penerapan Keadilan Restoratif Sebagai Pidana Alternatif

Dengan adanya kejadian itu, pihak manajemen perusahaan jasa itu, memanggil salah satu oknum karyawan berinisial MAF yang dicurigai sebagai terduga pelaku. Ternyata MAF (24) warga Desa Kedungrejo, Waru, Sidoarjo itu mengakui semua perbuatannya. Dan selanjutnya perwakilan perusahaan melaporkan kejadian tersebut ke Polresta Sidoarjo.

Kasi Humas Polresta Sidoarjo, Iptu Tri Novi Handono menjelaskan bahwa perkara pencurian uang di mesin ATM tersebut sekarang dalam proses penanganan Satreskrim Polresta Sidoarjo.

“Iya, perkara itu sudah dalam penyelidikan petugas,” pungkasnya.(cles)