SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Politik & Pemerintahan

KPU Sidoarjo Temukan Surat Suara Rusak Saat Penyortiran Dan Pelipatan

Nanang Haromin Komisioner KPU Sidoarjo Divisi Hukum saat memperlihatkan Surat Suara DPR-RI yang rusak (cles) 

 

(SIDOARJOterkini) – Tingkat kerusakan kertas suara Pemilu masih tergolong sangat kecil. Hal ini diungkapkan Komisioner  KPU Kabupaten Sidoarjo Divisi Hukum Nanang Haromin di Gudang KPU Desa Lebo Sidoarjo, tempat dilakukannya penyortiran dan pelipatan surat suara. Selasa (5/3/2019).

Dijelaskan Nanang,  Kerusakan surat suara yang meliputi sobek, tinta blobor, kelebihan cetakan atau dobel dan lipatannya lebih, sampai dengan kemarin ditemukan sebanyak 216 surat suara untuk DPR-RI. Sedangkan jumlah keseluruhan surat suara untuk DPR-RI yang akan dilipat sesuai dengan jumlah DPT ditambah 2% yakni sebanyak 1.397.570 surat suara.

BACA JUGA :  Koramil 0816/02 Candi Persiapkan Lahan Untuk Penanaman Jagung di Desa Sugihwaras
BACA JUGA :  Wabup H Subandi Gandeng Mimik Idayana Daftar Cabup - Cawabup Sidoarjo 2024

“Di gudang Lebo ini penyortiran dan pelipatan untuk surat suara DPR-RI,”ujar Nanang.

Untuk melakukan pelipatan dan penyortiran surat suara DPR-RI ini, pihaknya mempekerjakan 225 tenaga yang berasal dari warga sekitar.

“Kita bagi menjadi 45 kelompok yang terdiri atas 5 pekerja setiap kelompoknya, dengan target 7 hari akan selesai,”katanya.

BACA JUGA :  Babinsa Suko Koramil 0816/01 Sidoarjo Halal Bihalal Dengan Keluarga Besar SMPN 4 Sidoarjo

Saat ini pelipatan dan penyortiran untuk surat suara DPR-RI telah selesai sebanyak 315 dus yang setiap dusnya berisi 500 lembar.

“Untuk besok, pelipatan surat suara DPRD Sidoarjo akan dilakukan di gudang KPU Cemeng kalang dengan target waktu sama 7 hari,”pungkasnya. (cles)