SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Pendidikan & Kesehatan Pilbup Sidoarjo 2020 Politik & Pemerintahan

KPU Sidoarjo Langsungkan Pengambilan Nomor Urut Untuk Dua Cabup-Cawabup

 

(SIDOARJOterkini) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sidoarjo menggelar tahapan pengambilan nomor urut terhadap dua pasangan calon bupati dan wakil bupati sidoarjo di Pilkada 2020.

Paslon Bambang Haryo Soekartono (BHS) – M. Taufiqulbar mendapat nomor urut 1 (satu). Sedangkan Ahmad Muhdlor Ali – Subandi memperoleh nomor urut 2 (dua).

BACA JUGA :  Kemenkumham Jatim Dukung Penerapan Keadilan Restoratif Sebagai Pidana Alternatif

Cahyo Harjo Prakoso Ketua Tim Pemenangan BHS – Taufiqulbar mengatakan dengan memperoleh nomer satu merupakan tanda baik untuk meraih kemenangan.

“Ini awal yang baik untuk kemenangan Paslon BHS- Taufiqulbar,” ungkapnya.

Disisi lain, Sullamul Hadi Nurmawan, Ketua Tim Pemenangan Gus Muhdlor – Subandi menyampaikan sebagai santri, nomor itu sama saja, yang terpenting nomor 2 (dua) itu merupakan yang terbaik untuk pasangan Gus Muhdlor-Subandi.

BACA JUGA :  Posko Lebaran Ditutup, Bandara Internasional Juanda Layani 700 Ribu Penumpang

“Nomor dua adalah yang terbaik bagi kami. Oleh karena itu, semoga diterima dan diberkahi Allah SWT. Dan pada saatnya nomor dua yang akan menang,” ucapnya.

Sementara, Abdillah Nasih Sekretaris DPC PKB Sidoarjo juga menyampaikan, didunia ini tidak lepas dari dua. Ada siang – malam, laki – perempuan. Ini adalah yang terbaik bagi Paslon Gus Muhdlor Subandi.

BACA JUGA :  Bangun Hubungan yang Menginspirasi, Babinsa Koramil 0816/13 Wonoayu Gelar Komsos Bersama Warga Simoketawang

Sedangkan untuk pasangan calon Kelana Aprilianto dan Dwi Astutik dijadwalkan pengambilan nomor urut pada 28 September mendatang. (Pung/cles).