SIDOARJO TERKINI
Hukum & Kriminal Indeks Kodim 0816 Sidoarjo Pendidikan & Kesehatan

Koramil 0816/01 Sidoarjo Kota Terlibat Dalam Aksi Sosial Donor Darah pada Anniversary Hotel Luminor

 

SIDOARJOterkini – Anggota Koramil 0816/01 Sidoarjo Kodim 0816/Sidoarjo mengikuti kegiatan donor darah dan pemeriksaan mata gratis yang di selenggarakan oleh Luminor Hotel dalam rangka memperingati Anniversary Luminor Hotel Sidoarjo, Senin (13/11).

BACA JUGA :  DJP Jatim II Sosialisasikan Insentif PPN Ditanggung Pemerintah

Danramil 0816/01 Sidoarjo Kota Kapten Chb Kamsuri mengungkapkan, sebagai bentuk kepedulian terhadap kemanusiaan, Koramil Sidoarjo Kota mengikuti kegiatan donor darah dan pemeriksaan mata gratis yang digagas Hotel Luminor Sidoarjo Bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sidoarjo.

BACA JUGA :  Tragis, Pemotor Tewas Terlindas Truk di Jalan Sidomulyo Krian

“Kegiatan sosial ini patut didukung dan diapresiasi oleh semua pihak,”ungkap Danramil 0816/01 Sidoarjo kota Kapten Chb Kamsuri.

Keterlibatan Koramil 0816/01 Sidoarjo Kota lanjut Kamsuri adalah wujud kepedulian antar sesama untuk memberikan manfaat bagi masyarakat atau pun warga yang membutuhkan bantuan darah demi kemanusiaan.

BACA JUGA :  Dandim 0816/Sidoarjo : TNI Satu Hati Bersama Masyarakat Lakukan Karya Bakti Untuk Lingkungan Bersih

“Selain itu, dengan mendonorkan darah, tubuh menjadi lebih sehat dan kuat,” ucapnya.(cles)