SIDOARJO TERKINI
Gaya Hidup & Romantika Headline Indeks Politik & Pemerintahan

Ketua GPK Sidoarjo : Pemuda Harus Optimis Untuk Maju dan Berperan Dalam Mengisi Kemerdekaan

 

(SIDOARJOterkini) – Bangsa Indonesia telah menikmati arti Kemerdekaan yang telah diraih dengan perjuangan sejak 76 tahun lalu. Hal tersebut diungkapkan Ketua Gerakan Pemuda Ka’bah (GPK) Kabupaten Sidoarjo Zainul Abidin, S.Pi dalam memaknai Arti Kemerdekaan menyambut peringatan HUT ke 76 kemerdekaan RI.

BACA JUGA :  Tabrakan Beruntun, Libatkan Dua Mobil dan Satu Truk di Jalan Tol Porong

“Kita saat ini tinggal menikmati kemerdekaan yang telah diperjuangkan para pahlawan dengan mengorbankan pikiran, tenaga bahkan jiwa dan raga,”ungkapnya.

Disampaikan Politikus muda Sidoarjo itu, Pemuda sebagai generasi emas penerus bangsa harus optimis untuk maju dan bisa mengambil peran dalam mengisi kemerdekaan itu.

BACA JUGA :  Pemkab Sidoarjo Kembali Buka Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Tinggi dan Keagamaan Kuota 2.000 Penerima

“Inovasi dan kreasi yang menjadikan Indonesia maju dan berjaya harus segera diambil oleh para pemuda,”tegasnya.

Dikatakan Zainul, jangan jadikan pandemi covid-19 yang tengah dihadapi bangsa Indonesia sebagai rintangan untuk maju, tapi jadikan pandemi ini sebagai tantangan untuk menjadi besar.

BACA JUGA :  Kemenkumham Jatim Sambut Baik Monev Pelayanan Pemasyarakatan Bulan Ramadhan

“Kreatifitas dan inovasi harus tetap dilakukan meski di tengah Pandemi,”ujarnya

Menurut Zainul, Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 76, merupakan momen kebersamaan untuk berjuang melawan Covid-19 dengan berusaha memutus rantai penyebarannya.

“Kami Keluarga besar GPK Sidoarjo mengucapkan selamat HUT RI ke-76, semoga Indonesia semakin jaya,”tandasnya.(cles)