SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Politik & Pemerintahan

KABIRA Terbentuk, Ketua DPC PKB Sidoarjo Sebut Koalisi Dua Partai Untuk Masa Depan Bangsa

 


(SIDOARJOterkini) – Kabar berkoalisinya Gerindra dan PKB disambut baik oleh ketua DPC PKB Sidoarjo H. Subandi. Dikatakannya tandem dua partai itu serasi dan cocok untuk masa depan bangsa.

Pertemuan antara Prabowo Subianto dengan Muhaimin Iskandar atau akrab disapa Cak Imin di kediaman Pribadi Prabowo pada, Sabtu (18/06/2022) malam membuahkan kesepakatan politik antara Gerindra dan PKB untuk bersama menghadapi Pilpres, Pileg, dan Pilkada 2024.

BACA JUGA :  Anggota Persit KCK Ranting 03 Koramil/02 Candi Bagikan Takjil ke Pengguna Jalan

Koalisi Gerindra-PKB di tahap ini disambut baik oleh Ketua DPC PKB Sidoarjo, H Subandi. Ia mengatakan berkoalisinya dua partai Nasional dan partai yang identik dengan warga Nahdliyyin ini menjadi suatu poros baru jelang pemilu 2024 nanti.

“Alhamdulillah kita sangat senang PKB – Gerindra tandem. Cocok dan serasi,” katanya saat dihubungi, Minggu 19 Juni 2022.

BACA JUGA :  Kemenkumham Jatim Sambut Baik Monev Pelayanan Pemasyarakatan Bulan Ramadhan

Poros Gerindra-PKB membuktikan bahwa dalam pertarungan 2024 ini capres-cawapres yang berasal dari jalur ketua umum masih relevan karena mereka memiliki hak preogatif untuk maju di luar nama-nama mentereng capres-cawapres versi elektabilitas lembaga survei kredibel.

“Pak Prabowo dari Nasionalis Gus Muhaimin Partai yang berbasis Nahdliyin, pasangan serasi untuk masa depan bangsa. Kita sangat mendukung,” tegasnya.

BACA JUGA :  WS Danramil 0816/02 Candi Hadiri Pelantikan Perangkat Desa Kedungkendo

Ditambahkan Subandi, Koalisi dua partai elit yang disebut KABIRA (Koalisi Bangkit Indonesia Raya) ini diharapkan mampu mewujudkan kepentingan bangsa, mewujudkan Indonesia yang lebih maju, adil dan sejahtera.

“Semoga dengan terbentuknya koalisi KABIRA ini bisa mewujudkan mas depan Bangsa dan Negara ke arah yang lebih baik,” pungkas mantan Kepala Desa Pabean dua Periode itu.(cles)