SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Pendidikan & Kesehatan Pojok Desa Politik & Pemerintahan

Job Fair Sidoarjo 2020 Sediakan 386 Lowong Kerja, Pelamar Wajib Terapkan Prokes

 

(SIDOARJOterkini) – Pemkab Sidoarjo melalui Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) membuka Bursa Kerja atau Job Fair 2020, pada 25-26 November di Balai Latihan Kerja (BLK) Sidoarjo, Jl. Raya Kebaron Tulangan Sidoarjo.

Karena dalam situasi pandemi, para pelamar kerja ini diwajibkan menerapkan protokol Kesehatan Covid-19. Pendaftaran dapat dilakukan secara online yang dapat diakses jfs.sidoarjokab.go.id, yang mulai tanggal 23-25 November.

Kepala Disnaker Sidoarjo Fenny Apridawati mengatakan, pendaftaran Job Fair secara online ini untuk menghindari kerumunan massa ditengah pandemi covid-19.

BACA JUGA :  Anggota Koramil 0816/11 Tark Laksanakan Pengamanan di Pos Pam Lebaran Simpang 4 Balongbendo

“Daftar lewat online lebih mudah dan menghindari kerumunan di tengah pandemi saat ini. Bagi yang sudah mendaftar, nanti tinggal verifikasi dan menyerahkan berkas-berkas yang dibutuhkan,” Katanya saat dikonfirmasi, 24 November 2020.

Lebih lanjut, Fenny menjelaskan, pemilihan tempat job fair 2020 di BLK Sidoarjo, karena dinilai sangat representatif. Tempatnya luas dan terbuka.

BACA JUGA :  Babinsa Koramil 0816/15 Sukodono Laksanakan Apel Gabungan Ops Ketupat Semeru 2024

Hal ini, guna mengantisipasi terjadinya kerumunan massa saat kegiatan berlangsung, dan menghindari penyebaran covid-19.

“Kami sudah atur semuanya sesuai dengan protkes saat acara berlangsung, misalkan. Disediakan tempat cuci tangan, hand sanitizer, thermogun. Dan jarak antar peserta dibatasi 2 meter,” Katanya saat dikonfirmasi, 24 November 2020.

Lebih lanjut, Fenny menghimbau kepada peserta job fair untuk menerapkan dan mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19. Yang sudah diatur oleh Panitia Bursa Kerja 2020.

BACA JUGA :  Babinsa Koramil 0816/07 Krembung Bersinergi dengan Polsek dalam Pengamanan Arus Balik Idul Fitri 1445 H

“Harus memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak saat berada di tempat acara,” ingatnya.

Pada Job Fair Sidoarjo 2020 ini akan diikuti sekitar 15 perusahaan besar di Indonesia. Dengan kuota lowongan kerja mencapai 386 diberbagai bidang yang diperuntukkan baik laki-laki maupun perempuan. Dengan syarat mulai lulusan SMA atau Sarjana (S1) (pung/cles).