SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Politik & Pemerintahan

Jelang Pilkada, Bupati Janjikan Mobil Untuk Kades

image

      Saiful Ilah

(SIDOARJOterkini)- Bupati Sidoarjo Saiful Ilah mengajukan anggaran untuk pengadaan mobil dinas untuk kepala desa (kades), Selasa (7/7/2015). Sayangnya pengajuan ini dilakukan menjelang Pilkada Sidoarjo 2015.

Padahal, usulan agar kades diberi mobdin sudah digaungkan sejak tahun 2013. Kalau itu dari tim anggaran Pemkab Sidoarjo beralasan anggaran di APBD tidak cukup jika digunakan untuk pengadaan mobdin Kades.

BACA JUGA :  Kodim 0816 Sidoarjo Gelar Cangkrukan Bela Negara “Sidoarjo Siap 24 Jam"

Apalagi masih banyak kebutuhan mendesak lain yang harus dipenuhi, diantaranya pendidikan dan kesehatan. Namun, kenapa usulan mobdin untuk kades baru disetujui sekarang?.

BACA JUGA :  Dukung Penyediaan Energi Gas Bumi di IKN, PGN Salurkan Gas ke Hotel Nusantara

Inilah jawaban Bupati Sidoarjo Saiful Ilah!. Dia mengaku jika mobdin kades itu atas usulan dari kades sendiri.

Saiful Ilah merespon karena saat ini anggarannya cukup memadai. Apalagi, APBD Sidoarjo mencapai Rp 3 Triliun. “Jombang saja kades sudah diberi mobil dinas. Kenapa Sidoarjo tidak,” ujarnya.

BACA JUGA :  Gudang Thinner Pabrik Cat Avian Buduran Terbakar, 12 Unit Mobil Damkar Diterjunkan

Meski demikian Saiful Ilah menampik jika usulan mobdin untuk kades karena dia akan maju lagi sebagai cabup dalam Pilkada Sidoarjo. Pasalnya, usulan itu jika disetujui dewan akan dimasukkan dalam APBD 2016 atau kalau memungkinkan akan dialokasikan di PAK APBD 2015.(st-12)