SIDOARJO TERKINI
Gaya Hidup & Romantika Headline Hukum & Kriminal Indeks

Jaga Kebugaran, Danramil 0816/05 Tulangan Laksanakan Aerobik Bersama Anggota

 

(SIDOARJOterkini) – Untuk selalu menjaga kebugaran, Danramil 0816/05 Tulangan Kapten Inf Moh. Said bersama Anggota melaksanakan kegiatan senam dan dilanjutkan aerobik bersama di halaman Makoramil 0816/05 Tulangan, Senin 09 Mei 2022.

Kapten Inf Moh. Said mengatakan, olahraga sangat penting dijalankan sebagai bagian hidup sehat karena memiliki banyak manfaat bagi tubuh manusia, salah satu jenis olahraga yang mudah dilakukan dan menyenangkan adalah senam, Senam akan lebih tambah semangat lagi apabila dilakukan bersama dengan teman, kerabat atau keluarga termasuk dengan anggota.

BACA JUGA :  Diduga Korban Tabrak Lari, Pemotor Ditemukan Luka Parah di Jalan Sidomulyo Krian
BACA JUGA :  Koramil 0816/02 Candi Laksanakan Kegiatan Pembukaan Lahan Untuk Penanaman Jagung di Kebonsari

“Saya merasa bangga dengan antusias seluruh anggota Koramil dalam melaksanakan olahraga senam bersama pagi ini, Kegiatan yang berlangsung energik dan penuh semangat, semua membaur jadi satu, termasuk kebersamaan yang terjalin antara atasan dan bawahan,” ujarnya.

Lebih lanjut Danramil menambahkan, mudah-mudahan kegiatan ini bisa diagendakan secara rutin dengan harapan, selain sehat juga sebagai sarana untuk bersinergi antara anggota Koramil.

BACA JUGA :  Tingkatkan Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 0816/10 Balongbendo Bersama Warga Tanam Jagung di Desa Singkalan

“Senam bersama dilaksanakan pada pukul 07.00 wib sampai dengan selesai intern anggota Koramil saja dan Kegiatan berjalan tertib dan lancar,”tutupnya.(cles)