SIDOARJO TERKINI
Headline Indeks Pojok Desa Politik & Pemerintahan

Hujan Disertai Angin Kencang Porak Porandakan Puluhan Rumah Di Kecamatan Tulangan

 

(SIDOARJOterkini) – Puluhan rumah di Kecamatan Tulangan Sidoarjo porak poranda setelah hujan deras disertai angin kencang menyapu kawasan tersebut pada sore hingga petang, Rabu 06 April 2022.

“Kondisi terparah akibat sapuan angin kencang terjadi di tiga desa yakni Desa Sudimoro, Grogol, dan Medalem, “ungkap Kapolsek Tulangan AKP Agung.

BACA JUGA :  Gelar Halalbihalal dengan Insan Pers, PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Kenalkan Produk Ramah Lingkungan

Dikatakan Kapolsek, Hujan angin terjadi sekitar pukul 15.50 hingga 17.30 WIB, menyebabkan genting rumah warga dan bangunan mengalami kerusakan.

“Beruntung tidak ada korban jiwa pada kejadian tersebut,”ujar AKP Agung.

Berdasar rincian data yang dihimpun oleh pihak kepolisian, ada sekitar27 rumah warga yang terdampak di Desa Sudimoro, 18 rumah yang terdampak di Desa Grogol, dan 10 rumah yang terdampak di Desa Medalem.

BACA JUGA :  Tabrakan Beruntun Libatkan Tiga Truk di Jalan Bligo Candi, Satu Sopir Terjepit

Mansyur salah satu warga menuturkan, saat itu kondisi hujan sangat deras dengan disertai angin. Sebelum angin kencang datang terdengar suara gemuruh, hingga akhirnya terlihat beberapa atap seng dan genting berterbangan.

BACA JUGA :  Babinsa Koramil 0816/02 Candi Hadiri Istiqhotsah Kubro di Masjid Muktarom Durungbedug

“Atap rumah banyak yang rusak, gentingnya berjatuhan,”ungkapnya.

Sementara itu pihak TNI-Polri bersama dengan BPBD Sidoarjo dan warga tengah melakukan pembersihan dan pendataan terhadap rumah milik warga yang mengalami kerusakan baik yang ringan, sedang maupun berat.(cles)